Radarjambi.co.id - MUARO TEBO - Bupati Tebo H. Sukandar, secara resmi membuka Rancangan Kerja Daerah (Rakerda) yang ke-6 adat melayu Jambi Tebo yang di gelar di halaman kantor lembaga adat melayu (LAM) Jambi Kabupaten Tebo, kamis (27/12/2018).
Kegiatan yang akan berlangsung selama 2 hari ini di beri Tema "mari kita tingkatkan hubungan tali tigo sepilin" ini juga dihadiri oleh Bupati Tebo H. Sukandar, Wakil Bupati Tebo, Syahlan Arpan, Ketua Lembaga Adat Melayu Jambi provinsi Jambi Azri Al Bashari, Ketua Lembaga Adat Melayu Tebo Zaharuddin, Wakapolres Tebo Yudha Pratama, Kalapas Tebo Ahmad Hardi serta tokoh agama dan tokoh masyarakat se-Kabupaten Tebo.
Pembukaan Rakerda ke-6 Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi Tebo ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Tebo yang didampingi Wakil Bupati Tebo dan Wakapolres Tebo.
Sukandar dalam sambutannya menyampaikan bahwa kantor LAM ini sudah direhab total dengan harapan lembaga adat ini sebagai pusat informasi bagi anak muda yang ingin mencari jati diri dan mencari tau sejarah Kabupaten Tebo.
"Dulu kantor ini sangat memprihatinkan, tapi sekarang kita lihat sendiri kemegahannya. Saya berharap adat kita Jambi yang ada di Tebo ini tidak punah dan bagi anak anak Tebo juga dapat menggali informasi baik itu sejarah Tebo atau yang ingin menyalurkan bakatnya," ujar Sukandar.
Selain itu, Sukandar juga berharap didalam menjalankan amanah LAM, sampaikanlah amanat kepada ahlinya.
"Dalam menghukum sesama manusia hukumlah secara adil yang sejalan dengan agama dan adat," tutup Sukandar.
Sementara Ketua Lembaga Adat Melayu Jambi provinsi Jambi Azrai Al Basyari dalam arahannya menyampaikan bahwa Lembaga adat adalah mitra pemerintah bukan ngomongin pemerintah.
Rajo Alim Rajo disembah, Rajo Dzolim Rajo di yang Sanggah, melawan rajo dengan undang2, melawan orang Alim yo dengan kitab yaitu dengan Al-Qur'an dan Hadist," ungkapnya.
Untuk itu, lanjut Azrai dirinya berharap agar menanamkan kepada anak anak mudah untuk hormat dengan pemimpinnyo.
"Rajo di Tebo adalah Sukandar. Kito harus memuliahkan pemimpin karena ia (Sukandar,red) didahulukan selangka dinaikkan seranting," pungkasnya.
Diakhir sambutannya Azrai memberikan PR kepada pemkab Tebo dan LAM Tebo agar AD/ART diperjelaskan dan buatkan Perdanya.
Reporter : Iwan
Editor : Ansori
Saksi Pelapor Menghilang, Sidang Bawaslu Sarolangun 3 Kali Diskors
Ratusan Pengunjung Mendaki Gunung Kerinci Rayakan Tahun Baru
Ekonomi Kerinci, Tumbuh Diatas Ekonomi Provinsi dan Nasional
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre