Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Festival kopi Internasional akan digelar di Provinsi Jambi tahun 2019 ini.
Dijadwalkan kegiatan ini akan digelar pada 1-4 Oktober mendatang bertepatan dengan peringatan hari kopi dunia.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Jambi Ariansyah, mengatakan terpilihnya Provinsi Jambi sebagai tuan rumah karena Provinsi Jambi dianggap sebagai salah satu pengekspor kopi.
"Ekspor kopi kita kalau dari kerinci itu bukan hanya lokal Indonesia saja, tapi sampai keluar seperti ke Amerika, Belanda, Australia dan Jepang," kata Ariansyah,Senin (1/4/2019).
Kemudian dikatakan Ariansyah, kopi Jambi juga dianggap memiliki rasa atau tase yang sangat unik, dan disetiap event selalu mendapat Juara.
"Baru-baru ini kemarin, petani kopi kita di kerinci diundang pada event festival kopi Asia di Singapura. Itu membuktikan bahwa kopi Jambi itu dari semua kopi yang ada di Indonesia bisa dikatakan menjadi juara," ungkapnya.
Dikatakan Ariasyah, untuk persiapan sendiri telah disiapkan anggaran untuk event festival kopi Internasional tersebut.
"Artinya memang Pemerintah daerah baik eksekutif maupun legislatif sangat mendukung akan event ini," sebutnya.
Mengenai bentuk kegitan festival kopi ini sendiri disampaikan Ariansyah akan dirangkai dalam lima kegiatan yakni Pembukaan yang diselingi dengan tarian dan sabagainya, kemudian pemeran ekspo kopi, kegiatan duta kopi, seminar Kopi, serta yang terakhir trip kopi.
Kegiatan festival ini akan melibatkan para komunitas kopi dan lain sebagainya yang ada di Jambi maupun dari daerah dan negara lain.
"Kita akan upayakan yang hadir besok itu, minimal mentri dan beberapa duta besar dari negara-negara yang kaitanya dengan kopi seperti Brazil, Vietnam dan Timur Tengah," sebutnya.
Untuk lokasi acara sendiri direncanakan di Ratu Convention Centre Jambi, namun dikatakan Ariansyah ini belum final.
Festival Kopi Internasional Digelar di Jambi Tahun 2019 ini, Ini Alasan Jambi Dipilih jadi Tuan Rumah.
Reporter : E. Haryanto
Editor : Ansori
Tahun Ini Tidak Ada Siswa Melaksanakan UNBK di LP dan Rumah sakit
Fachrori Imbau Masyarakat Jaga Kerukunan dan Sukseskan Pemilu
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada