Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Dalam rangka mengisi amaliah dibulan suci ramadhan 1440 H dan juga sekaligus meningkatkan tali silaturrahmi, Pemerintah Kota Jambi mengadakan acara buka puasa bersama dengan paguyuban warga, LSM, Pers,LPM, Kepsek/Guru dan Kepala Puskesmas serta tamu undangan lainnya, di rumah dinas Wakil Walikota Jambi. Selasa(14/5)
Acara buka bersama tersebut merupakan agenda rutin tahunan pemerintah kota Jambi yang diadakan disetiap bulan suci ramadhan.
Menurut Wakil Walikota Jambi, Maulana, selain bertujuan untuk meningkatkan tali silaturrahmi, acara buka bersama juga bertujuan untuk menyampaikan program-program pembangunan yang sudah dilakukan oleh Pemerintah Kota Jambi, dan sekaligus juga mendengar masukan dari tokoh-tokoh masyarakat, akademisi, para doktor dan juga para ilmuan.
"Ini sangat penting memberikan masukan kepada Pemerintah Kota Jambi dalam rangka menyukseskan pembangunan di masa-masa yang akan datang," ungkap Wawako Maulana.
Reporter : Musriah
Editor : Ansori
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada