Rapat Hingga Malam, AKD Terbentuk

Selasa, 01 Oktober 2019 - 22:40:31


Suasana paripurna istimewa pelantikan pimpinan DPRD Sarolangun, lalu.
Suasana paripurna istimewa pelantikan pimpinan DPRD Sarolangun, lalu. /

radarjambi.co.id-SAROLANGUN-Kinerja positif ditunjukkan DPRD Kabupaten Sarolangun dibawah pimpinan Ketua Tontawi Jauhari.

Setelah pelantikan pimpinan, DPRD Kabupaten Sarolangun langsung bergerak cepat, menyelesaikan tugas-tugas penting yang ada di depan mata. Salahsatunya pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD).

"Ya, setelah dilantik kemarin, hari itu juga kita langsung rapat pembentukan AKD, rapat hingga larut malam sampai jam 11 malam, bahkan setelah pelantikan tidak sempat pulang ke rumah dan alhamdulillah salah satu tugas penting dapat kita selesaikan yakni pembentukan alat kelengkapan dewan," kata Ketua DPRD Kabupaten Sarolangun Tontawi Jauhari, saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin (1/10).

Politisi Partai Golkar ini menyebutkan, AKD yang terbentuk seperti Komisi-Komisi, untuk Komisi I diketuai Cik Marleni (Fraksi Golkar) , Komisi II diketuai Fadlan Kholik (PKS) dan Komisi III diketuai Fadlan Arafiqi (PKB).

Sedangkan Badan Pembentukan Perda (Bapemperda) diketuai Hermi (PAN) dan Badan Kehormatan (BK) diketuai H Hurmin (PPP).

"Alhamdulillah Banggar dan Banmus juga sudah terbentuk," kata Tontawi yang sudah empat periode duduk di DPRD Kabupaten Sarolangun.

Pria yang akrab disapa Bang Iton ini menyebutkan, di Provonsi Jambi kemungkinan DPRD Kabupaten Sarolangun merupakan dewan pertama yang ttelah menyelesaikan pembentukan AKD.

"Pembentukan AKD tugas yang sangat berat, sebab banyak kepentingan didalamnya. Alhamdulillah ini berkat kerjasama dan kekompakan seluruh anggota dewan tugas berat kita selesaikan dalam satu hari," tandas Iton.

Setelah pembentukan AKD katanya, tugas sudah menanti dedapan mata, seperti pembpembah tiga Ranperda, yakni Perda P2DK, revisi nama PDAM Tirta Sako Batua dan Perda Penyertaan Modal di Bank Jambi.

"Sebentar lagi juga ada pembahasan KUA PPAS, semuanya harus selesai sebelum 30 November, " ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Sarolangun Aang Purnama menyebutkan, sangat mengapresiasi kekompakan dan samangat kerja anggota DPRD Kabupaten Sarolangun. Setiap pelaksanaan rapat selalu tepat waktu, bahkan tingkat kehadiran anggota dewan sangat tinggi.

"Bayangkan kemarin saja, rapat sampai malam anggota dewan yang hadir mencapai 34 orang, mudahan kedisiplinan dan kekompakan ini terjaga hingga kedepannya," kata Aang.(ciz)

 

 

Editor   :   Ansory  S