radarjqmbi.co.id-TEBO-Bupati Tebo, Sukandar menyentil para Bakal Calon Gubernur (Bacagub) yang akan bertarung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi tahun 2020 nanti.
"Buat yang bertarung dalam Pilgub Jambi nanti, boleh Tebo dilihat dan didatangi, karena tuah jambi ada di Tebo, karena di Tebo dimakamkan Rajo Jambi, Sultan Taha Saefuddin, biar dapat tuah dan karomahnya," sentil Sukandar dalam pidatonya yang disambut dengan tawa seluruh undangan yang hadir dalam rapat paripurna istimewa DPRD Tebo dalam rangka HUT Kabupaten Tebo ke 20 yang digelar di ruang sidang utama DPRD Tebo, Sabtu (12/10).
Terlihat hadir sejumlah nama yang digadang-gadang akan bertarung dalam Pilgub Jambi nanti antara lain Bupati Sarolangun, Cek Endra, Bupati Merangin, Alharis, Walikota Sungai Penuh, Asyafri Jaya Bakri.
Selain itu dalam pidatonya, Sukandar juga memuji Ria Mayang Sari yang terpilih sebagai anggota DPD RI dapil Jambi.
"Selamat kepada adek kami Ria Mayang Sari yang terpilih sebagai anggota DPD RI dapil Jambi dengan suara terbanyak dari dapil Jambi, dan selamat datang ibu Elviana anggota DPD RI, semua anggota DPD dan DPR RI dapil jambi kita undang,"ujar
Sukandar memuji putri Gubernur Jambi tersebut.
Tampak hadir dalam acara tersebut anggota DPR RI Dapil Jambi, Saniatul Lativa, Zulfikar Ahmad, mantan PJ Bupati Tebo, Haviz Husaini.
Sedangkan dari provinsi tetangga Sumatera Barat Wakil Walikota Sawahlunto Zohirin Sayuti dan Wakil Bupati Dharmasraya.(yan)
Editor : Ansory S
Usman Ermulan Komitmen Naikan Harga Karet Petani, Jika Diberi Mandat di Pilgub
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada