radarjambi.co.id-SAROLANGUN-Bentuk loyalitas Wakil Bupati (Wabup), H Hillalatil Badri terhadap Bupati, H Cek Endra di ajang kontestan Pilgub Jambi 2021-2022 adalah kesiapannya untuk pasang badan dalam mensosialisasikan H Cek Endra sebagai Calon Gubernur (Cagub) Jambi ke lintas Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Jambi.
Hal ini disampaikan H Hillalatil Badri dihadapan Timses H Cek Endra disela memberikan kata sambutan diacara CE Family, baru-baru ini.
Menurutnya, majunya pak H Cek Endra sebagai Cagub Jambi 2021-2024 merupakan kebanggaan untuk masyarakat Kabupaten Sarolangun.
Pasalnya, H Cek Endra dinilai pantas untuk didukung, alasannya dari sisi figur sudah mantap, selanjutnya pengalaman dan program yang akan ditonjolkan pak H Cek Endra untuk membangun Jambi juga tidak diragukan lagi.
“Saya mengajak semua masyarakat yang ada di 149 desa, 9 Kelurahan yang tersebar dalam 10 Kecamatan di Kabupaten Sarolangun berggandeng tangan mendukung , serta dengan sungguh-sungguh memenangkan pak H cek Endra di helatan pesta demokrasi Pilgub Jambi mendatang,”katanya.
Disamping itu, Hilal memaparkan, untuk mencapai titik kemenangan pada Pilgub, tidaklah mudah seperti membalikkan telapak tangan, tentu saja harus dilakukan dengan perjuangan yang keras, ini disertai dengan doa dari masyarakat.
Untuk itu, kekompakan harus dijaga, sebaliknya masyarakat janganlah mudah dipolitisasi dengan isu politik oleh calon gubernur Jambi lainnya, seperti black campaign dan janji-janji yang obral.
“Tidak ada kata lemah dalam perjuangan, ingat Kabupaten Sarolangun adalah bertuah, buktinya sudah tercatat dalam sejarah Jambi pada Pilgub Jambi tahun 2010, ketika itu pak HBA terpilih sebagai Gubernur Jambi,”ucapnya.
Selain itu, kata politisi PDIP yang pernah menduduki kursi DPRD Sarolangun dan hampir dua periode menduduki kursi DPRD Provinsi Jambi, Insya Allah helatan Pilgub Jambi ini bersamaan mengantarkan suasana baru untuk kepemimpinan di Kabupaten Sarolangun.
Artinya, tidak menutup kemungkinan akan terjadi regenerasi pemimpin di Kabupaten Sarolangun.
“Jika pak Bupati terpilih menjadi Gubernur Jambi, maka secara otomatis kekosongan jabatan bupati akan diduduki oleh Wabup, sebaliknya jabatan Wabup yang ditinggalkan akan diganti oleh Wabup yang baru,”pungkas Hilal. (ciz)
Editor : Ansory S
Ikuti Jejak Ramli Taha, Usman Ermulan Cepat Ambil Formulir Ke Hanura
Cagub Setor Rp 50 Juta Daftar ke Gerindra SAH : Itu Sumbangan Kandidat Untuk Survey
Pelamar Panwascam Sarolangun Tembus 176 Orang, Johan : Tes Dilaksanakan Sistem CAT
Bawaslu : Informasi Bacakada dari ASN dan DPRD Boleh Mengajukan Cuti Termasuk Hoax
Mewakili Pj Wali Kota, Staf Ahli Moncar Tutup Diklat PKA Pemerintah Kota Jambi