radarjambi.co.id-KOTA JAMBI- Keinginan sebagian besar masyarakat Provinsi Jambi agar Hasan Basri Agus (HBA) kembali maju pada pemilihan Gubernur Jambi pada tahun 2020 mendatang sepertinya hanya akan menjadi harapan semata.
Pasalnya, HBA telah menyatakan bahwa dirinya tidak akan mengikuti kontestasi politik di Pilgub tahun 2020 ini.
Mengingat tugas seorang gubernur bukan hal yang mudah, terlebih lagi karena faktor usia yang tidak muda lagi menjadi salah satu alasan HBA menolak untuk maju.
"Kalau dulu mungkin itu fisik masih kuat. Jadi gubernur itu capek, jam 2 malam masih menerima tamu. pagi-pagi jam 5 mau olahraga sudah ada yang nunggu. Jadi saya merasa dari pada nanti saya tidak sanggup, tidak kuat, lebih baik saya putuskan tidak maju, saya sudah bilang sama istri," kata Anggota DPR RI Dapil Jambi itu saat mengadakan acara Reses bersama pimpinan media, di Rumah Makan Pagi-Sore kawasan Sipin Kota Jambi, Jumat malam (27/12).
Oleh sebab itu, HBA menyampaikan permintaan maafnya karena tidak dapat memunuhi apa yang telah diharapkan oleh masyarakat Jambi.
"Saya bukan berarti tidak mau memikirkan rakyat, bukan. Tetapi kita mengukur kemampuan dan kekuatan kita," singkat HBA. (rvi)
Editor : Ansory S
Launching Pemilukada 2020, KPU tanjabbarat Hadirkan Artis Ibukota
Bawaslu Kabupaten Sarolangun Umumkan 30 Anggota Panwascam Terpilih
Real Count Alfin-Azhar Menang Telak Raih Lebih 20 Ribu Suara