Empat Anak Dari Merangin Yang Dilaporkan Hilang Ditemukan Di Panti Sosial

Minggu, 02 Februari 2020 - 23:20:49


Fendi Ketua DPRD Kab Merangin bersama empat anak-anak yang sempat hilang akhirnya ditemukan dalam keadaan sehat dan baik.
Fendi Ketua DPRD Kab Merangin bersama empat anak-anak yang sempat hilang akhirnya ditemukan dalam keadaan sehat dan baik. /

radarjambi.co.id-MERANGIN-Setelah melakukan pencarian terhadap 4 (ermpat) orang santri yang mondok di Pesantren Yayasan Nurul Amal Rt 04 Rw 09 No 45 Kramat Jati, Jakarta Timur yang dilaporkan hilang Sejak Selasa (28/1/2020) yang lalu akhirnya ditemukan di Panti Sosial dalam keadaan sehat dan aman.

Diketemukan 4 (empat) santri tersebut yaitu Rino, Ardianto, Iraan dan Rizky yang berasal dari Muara Panco dan Jangkat Timur disampaikan Ketua DPRD Kabupaten Merangin H. Herman Effendi kepada wartawan, Minggu siang (2/2) lewat WhatsApp.

“Alhamdulillah, siang ini kami mendatangi Panti dibawah Kementerian Sosial RI untuk mendatangi anak-anak Merangin yang dilaporkan hilang dalam keadaan sehat dan aman. InsyaAllah hari Senin (3/2) Pemerintah Kabupaten Merangin akan berkoordinasi dengan Departemen Kementerian Sosial untuk mengurus administrasi sesuai SOP yang berlaku”jelasnya.

Dimana sejak mendapat informasi adanya 4 (empat) anak Merangin yang hilang, Ketua DPRD Merangin H. Herman Effendi ikut terjun langsung mencari keberadaan empat santri tersebut yang dilaporkan hilang dari tempat tinggalnya.

H. Herman Effendi selaku Ketua DPRD Merangin mengucapkan banyak terima kasih kepada Kementerian Sosial yang telah mengamankan dan mengurus anak-anak Merangin dengan baik.

“Kepada masyarakat Merangin, kami ucapkan ribuan terima kasih atas doa yang diberikan dalam rangka pencarian. Alhamdulillah anak-anak dapat ditemukan dengan selamat. Untuk pihak keluarga diharapkan menenangkan diri karena anak-anak ini dalam keadaan baik,”tutupnya.(crk)

 

Editor   :  Ansory S