BUMDES Diminta Kembangkan Potensi Kayu Manis dan Kopi

Jumat, 06 Maret 2020 - 09:52:47


Ilustrasi
Ilustrasi /

radarjambi.co.id-KERINCI-Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) di Kabupaten Kerinci dimintak untuk mengembangkan potensi kulit kayu manis dan kopi Kerinci. 2 komoditi lokal tersebut dinilai memiliki prospek yang bagus kedepanya karena sudah terkenal di sejumlah negara di Dunia.

Bupati Kerinci Adirozal mengatakan, selama ini BUMDES yang ada di Kabupaten Kerinci masih terpaku mengembangkan potensi wisata, kuliner dan penyewaan alat-alat untuk kegiatan masyarakan.
 
"Masih banyak potensi laninya yang jika dikelola dan dikembangkan dengan baik, makan dapat meningkatkan keaejahteraan masyarakat desa, sepwrti mengembangkan potensi kulit kayu manis dan kopi Kerinci."Ungkapnya.
 
Lanjutnya, 2 komoditi lokal Kerinci tersebut sudah terkenal di berbagai negara, seperti di Kanada, Birma dan sejumlah negara di eropa yang pernah dikunjunginya.
 
"Kayu manis sangat dibutuhkan oleh negara-negara di dunia untuk berbagai keperluan salah satunya sebagai bahan tambahan makanan dan kegunaan lainya."Katanya.
 
Lebih jauh dia mengatakan, karena sudah dikenal luas di nernagai negara, kita mengajak pengurua BUMDES yang ada di Kabupaten Kerinci untuk lebih kreatif salam melihat dan mengembanhkan potensi BUMDES, terutama dalam pengembangan produk lokal seperti kulit kayu manis dan kopi Kerinci.
 
"Jika BUMDES mampi mengelola kulit kayu manis dan kopi Kerinxi dengab baik, kita optimis BUMDES tersebut akan maju dan berkembang dan dapat mensejahterakan masyarakat desa."Tukasnya.
 
Selain itu, berdasarkan data dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kerinxi, di awal tahun 2020 ini tercatat dari 285 desa di Kabupaten Kerinci, ada 163 desa yang telah membentuk BUMDES.
 
"Dari 163 BUMDES tersebut ada 14 BUMDED yang sedang berkembang ada 33 BUMDES dan Yang mati suri atau tidak ada kegiatan sebanyak 116 BUMDES, sesangakn 122 desa belum memiliki BUMDES sama sekali."Tukasnya.
 
Untuk itu Adiroza memberi masukan dan ide agar BUMDES di Kabupaten Kerinci dapat lebih beragam dalam mengembangkan potensi daerah, salah satunya demgan mengembangkan potensi kulit kayu manis dan kopi Kerinci.(son)
 
 
Editor  :  Ansory S