radarjambi.co.id- TEBO- Bupati Tebo, Sukandar menegaskan bahwa maju atau tidak dirinya ikut bertarung dalam arena Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, sepenuhnya tergantung oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, sebagai partai politik (parpol) tempatnya bernaung.
"Semua tergantung DPP, Jika tidak direstui oleh DPP saya memilih untuk memilih opsi tidak akan mencalonkan diri sebagai Calon Wakil Gubernur, dan tetap fokus membangun Tebo,"tegas Sukandar kepada wartawan kemarin saat dijumpai di Mapolres Tebo.
Sukandar mengakui kondisi peta politik Jambi yang terus berubah dan dinamis.
"Mungkin suasana politik bisa berbeda, bisa berubah, tapi ketika saat saya mengambil formulir di DPD I PG Jambi, saya sampaikan bahwa saya mengabdikan diri atau mendaftarkan diri sebagai wakil gubernur, kalau bisa diamanahkan oleh DPP bisa mendampingi sebagai wakil Gubernur, atau saya mau dikaryakan ke partai lain sebagai wakil Gubernur, saya bersedia,"sebutnya lagi.
Namun menurut Sukandar itu semua bisa terjadi jika mendapatkan dukungan dan restu dari DPP Partai Golkar terkait Pilkada Gubernur dan Wagub Jambi.
"Terakhir opsinya jika di internal Golkar saya tidak mendapatkan restu, kemudian dikaryakan dengan partai lain saya tidak mendapatkan restu, saya akan mengambil opsi saya tidak akan mencalonkan diri sebagai wakil Gubernur, saya akan fokus untuk menyelesaikan di Tebo,"tutupnya.(Yan)
Editor. : Ansory S
Pengguna Narkoba Boleh Maju Pilkada, KPU Segera Sosialisasikan
Terpilih Nahkodai Golkar, CE Optimis Golkar Pemenang Pilkada
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada