Pasien 01 Asal Tebo Hasil Test Swap Negatif

Kamis, 16 April 2020 - 23:02:35


Riana Elizabeth
Riana Elizabeth /

radarjambi.co.id-TEBO-Kabar menggembirakan ditengah badai pendemi Covid-19 akhirnya terdengar dari pasien 01 positif Covid-19 yang sedang di Rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi (RMJ).

Pasien 01 hasil test Swap sudah keluar dan dinyatakan negatif. Hal tersebut disampaikannya saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya.

"Alhamdulillah hasil test Swap ke 4 saya hasilnya negatif, dan untuk sampel test Swap ke 5 sudah diambil kemarin oleh tim dokter, dan saya berdoa semoga hasilnya juga negatif, jadi saya bisa dinyatakan sembuh total dan bisa pulang kerumah," ujarnya saat dihubungi melalui telepon selulernya.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Tebo, Riana Elizabeth saat dikonfirmasi.

"Benar adanya kabar gembira tersebut, dan sekarang kita sedang menunggu hasil Swap test yang terakhir, mudah-mudahan hasilnya juga negatif. Begitu juga dengan hasil ravid test terhadap mereka yang kontak langsung dengan pasien 01 juga hasilnya negatif, dan jika hasilbtest swabnya negatif, beliau adalah pasien Covid-19 pertama yang dinyatakan sembuh di Provinsi Jambi,"terang Riana.

Tidak hanya itu saja, Riana juga menghimbau agar masyarakat untuk mematuhi himbauan Pemerintah untuk melakukan Sosial distanting dan fisikal distanting untuk memutus penyebaran virus Corona di Tebo.

"Tetap Stay at Home, jika terpaksa keluar rumah gunakan masker, itu yang paling penting dalam memutuskan penyebaran virus Corona di Tebo,"pungkasnya.(yan)

 Editor  :  Ansory  S