radarjambi.co.id-TANJABBARAT- Pasien positif terpapar Covid-19 bertambah satu orang di Kabupaten Tanjabbar, yakni perempuan berusia 18 tahun. Sehingga, jumlah pasien terkonfirmasi positif sebanyak 5 orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid Pemkab Tanjabbar Ir H Taharuddin, membenarkan jika ada penambahan pasien positif terpapar Covid-19.
Kata Taharuddin, perempuan berusia 18 tahun ini sebelumnya pernah kontak dengan pasien 17 Provinsi Jambi.
"Ya yang baru sudah dirawat di Tungkal," kata Taharuddin.
Dijelaskan, pasien baru ini sudah menjalani isolasi mandiri selama tujuh hari. Saat ini masih berada di ruang isolasi Eks Puskesmas II Kualatungkal.
Belum ada penjelasan pasti, kenapa pasien terbaru ini tidak diisolasi di rumah sakit.
"Biarkan tim medis yang bekerja," kata Taharuddin.
Sementara itu, Juru Bicara RS Daud Arif, dr Nani mengatakan, saat ini hanya pasien 05 yang dirawat diruang isolasi RS Daud Arif.
"Cuma satu pasien disini, tidak ada penambahan," kata dr Nani dihubungi, Minggu sore (3/5).
Dikatakan dia, untuk tiga pasien lainnya, yang terpapar Covid-19, masih dirawat di RS Suryah Khairuddin Merlung.
Diakui Nani, sebelumnya memang ada pasien lain yang diperiksa. Hasil pemeriksaan, pasien berusia 18 tahun itu memang tidak ada gejala apa-apa.
"Jadi penangganan tidak perlu di RS. Kemarin dibawa ke RS hanya untuk pemeriksaan darah, Rontgen paru-paru dan pemeriksaan swab saja," kata dr Nani.
Dua Kali Sebulan Ratusan Rumah Warga Tiga Desa di Sungai Abu Terendam Banjir
Dua Warga Rimbo Bujang di Ravid Test, Kontak Dengan Pasutri Serai SerumpunPositif Corona
Cek Endra Geregetan, Lambannya Input Data Calon Penerima Bantuan Covid-19