RADARJAMBI.CO.ID-Danrem 042/Gapu Kolonel Kav M Zulkifli, S.I.P,M.M beserta rombongan melakukan kunjungan kerja ke Makodim 0415 /Batanghari, Rabu (27/05/2020).
Tiba di Kodim 0415/Batanghari, Danrem disambut Dandim 0415/Bth Kolonel Inf J. Hadiyanto, S.I.P dan didampingi pejabat kodim Batanghari lainya.
Dalam pertemuan Danrem 042/Gapu Kolonel Kav M. Zulkifli, S.I.P., M.M menerima paparan singkat oleh Dandim 0415/Bth Kolonel Inf J. Hadiyanto, S.I.P dan Perwira Kodim 0415/Bth bertempat di Ruang Data Kodim 0415/Bth.
Danrem 042/Gapu Kolonel Kav M. Zulkifli, S.I.P., M.M. menyampaikan kunjungan kerja ke Kodim 0415/Batanghari untuk memperkenalkan diri sebagai Danrem 042/Gapu yang baru.
" Tahun 1988 saya meninggalkan jambi tahun 2020 saya kembali ke jambi menjadi Danrem 042/Gapu, itulah perjalanan dinas saya dan kita harus menikmati tugas dinas ini," ucapnya.
Ia juga mengatakan pengalaman mungkin sama sebagai prajurit TNI dan harus berdinas dengan baik karena banyak prajurit bermental jelek yang dipecat, kita harus bersosialisasi dengan masyarakat. Kita harus melaksanakan tugas pokok dengan baik dan koordinasi dengan Pemerintah Daerah serta Kepolisian.
"Saya minta Danramil harus banyak bersama anggota koramil dan jangan sampai Koramil dalam keadaan kosong Danramil harus sering mengecek anggota Koramil," jelasnya.
Ia juga menjelaskan, terkait Covid-19 kita harus berhati-hati. kita akan melaksanakan video Confrence dengan Panglima TNI tentang kebijakan Pemerintah pusat tentang New Normal yang akan mengerahkan anggota TNI untuk terlibat menegakkan aturan di tempat keramaian wajib menggunakan masker.
"Saya meminta Dandim 0415/Bth tentang penanganan Covid-19 dan kebijakan New Normal di wilayah Kota Jambi dan akan diikuti Kodim yang lain," ucapnya.
Sebelumnya Dandim 0415/Bth Kolonel Inf J. Hadiyanto, S.I.P., menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang atas kehadiran di Kodim 0415/Batanghari ini.
"Kami sangat berbangga dan bersyukur karena satuan kami Kodim 0415/Bth yang pertama kali dikunjungi oleh Danrem 042/Gapu beserta rombongan," ucapnya.
Dalam pertemuan menyampaikan bahwa perkembangan terkait situasi Covid-19 di Wilayah Kota Jambi dan kegiatan anggota Kodim 0415/Bth dalam perbantuan kepada Pemerintah Kota Jambi dalam penanganan Covid-19 di wilayah Kota Jambi dengan penjagaan di Posko perbatasan dan melakukan penyemprotan, sedangkan diwilayah Kabupaten Batanghari masih adanya kegiatan ilegal drilling yang dilakukan masyarakat disana tetapi sekarang sudah berkurang dan sengketa lahan yang terjadi disana antara masyarakat dengan pihak perusahaan dan karhutla yang terjadi di Kabupaten Muaro Jambi serta bantuan yang diberikan Pemerintah Kota Jambi, perbaikan perumahan dinas Kodim 0415/Bth, pembangunan Gudang Senjata Kodim 0415/Bth dan pembangunan Kantor Unit Intel Kodim 0415/Bth yang saat ini sedang dalam pembangunan.
Rombongan turut hadir mendampingi Danrem 042/Gapu Kolonel Kav M. Zulkifli, S.I.P., M.M
yakni Kasiren Korem 042/Gapu Letkol Inf Rusdi.Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf R.M. Hatta.Kasdim 0415/Bth Mayor Inf Beni.Pabung Jajaran Kodim 0415/Bth. Para Pasi Kodim 0415/Bth. Para Danramil Jajaran Kodim 0415/Bth. Anggota Jajaran Kodim 0415/Bth.PNS Jajaran Kodim 0415/Bth.(*)
Sumber: Kodim 0415/Batanghari
Editor : Endang
Hari Kedua Lebaran Bertambah Dua Pasien Positif Corona, Asal Kota Jambi dan Muaro Jambi
Alhamdulillah, Hari Ini Empat Pasien Dinyatakan Sembuh dan Boleh Pulang
Bertambah 2 Positif Covid-19 di Merangin, Total Provinsi Jambi 91 Orang
Sambut Hari Raya, Dandim 0415/Batanghari Bagi Bingkisan ke Wartawan
5 Tambahan Positif Virus Corona Jambi, 3 Asal Tanjabbar, Satu Batanghari dan Bungo
Fachrori Apresiasi Kepedulian BCA kepada Para Pegawai Outsourcing Lingkup Kantor BCA Jambi
Mewakili Pj Wali Kota, Staf Ahli Moncar Tutup Diklat PKA Pemerintah Kota Jambi