RADARJAMBI.CO.ID- Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Jambi, Bakri membenarkan bahwa Kandidat Bakal Calon Gubernur Jambi, Al Haris diusung oleh PAN.
Al Haris secara resmi menerima rekomendasi yang langsung diserahkan oleh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan. Didampingi Ketua Bappilu dan Ketua DPW Provinsi Jambi, Al Haris dipercaya untuk menerima perahu menuju Pilgub 9 Desember 2020 mendatang.
"Sudah diserahkan amanah Ketua Partai supaya Dewan Pimpinan Wilayah, DPD DPC harus memenangkan," ujar Bakri dalam sambungan telepon, Selasa (25/8).
Bakri mengatakan alasan memilih Al Haris untuk diusung adalah karena aspirasi dari masyarakat. Masyarakat menginginkan sosok yang akan berpasangan dengan Abdullah Sani ini menjadi gubernur yang amanah.
Selain itu dirinya juga menuturkan bahwa Al Haris sudah resmi menjadi kader PAN.
"Sudah clear, dari awal dia juga sudah menjadi orang PANdan be KTA PAN," pungkasnya. (rvi)
Editor : Ansory s
Teng..! AL Haris terima Rekomendasi PAN Diserahkan Langsung Ketum
Jelang Tahapan Pilkada, KPU Rencanakan Uji Swab Untuk Kandidat
Sukandar Sah Pimpin Golkar Tebo, Pengurus Lama Diprediksi Terparkir
Pertamina EP Jambi Dukung Percepatan Penurunan Stunting di Kumpeh Ulu dengan PMT