radarjambi.co.id-JAMBI-Calon Gubernur Jambi Al Haris, menyambangi masyarakat Sarolangun, Selasa (22/09/2020), di kediaman salah satu tokoh masyarakat Sarolangun, Haji Solihin.
Pada pertemuan itu, Al Haris memaparkan konsep pembangunan Provinsi Jambi mulai dari Sarolangun sampai seluruh daerah dalam Provinsi Jambi. Kata Haris, semua kabupaten akan mendapat dana pembangunan lewat program dua miliar satu kecamatan (Dumisake). Sehingga, pemerataan pembangunan bisa terwujud.
"Saya lihat pembangunan Provinsi Jambi jauh tertinggal dari provisi lain. Maka sewaktu saya pergi Haji, saya berdoa, 'ya Allah jika ini adalah hasutan setan maka jauhkanlah. Jika ini menjadi ladang ibadah maka ya Allah, berikan yang terbaik'," ungkap Al Haris.
Selain itu, Al Haris meminta doa segenap masyarakat Sarolangun untuk mendoakan yang terbaik dalam pemilihan Gubernur Jambi mendatang.
"Jika doa kita semua yang terbaik. Insya Allah, Allah akan menitipkan pemimpin yang terbaik untuk Provinsi Jambi," tambah suami Hesti ini, lagi.
Haris menyampaikan bahwa dirinya dan Bupati Sarolangun Cek Endra sudah seperti keluarga sendiri.
"CE seperti Abang saya sendiri. Karena dulu saya juga pernah jadi Kabag Rumah tangga di sini, Pak CE saat itu wakil bupati. Jadi saya minta mari ciptakan politik santun, mari pilih pemimpin yang terbaik," singkatnya.
Sementara itu, mantan pengurus adat Sarolangun, Rivai, meminta masyarakat Sarolangun untuk mendukung Al Haris dalam pemilihan Gubernur Jambi mendatang.
"Al Haris orangnya dari bawah, merakyat, siapapun yang belum kenal Insya Allah beliau langsung akrab. Yang lain belum tentu seperti beliau yang orangnya bersahaja. Jadi mari kito bahu membahu membantu beliau kalau Provinsi Jambi mau maju," ungkap Mantan Ketua Kecamatan di Sarolangun ini. (akd)
Al Haris tak Pernah Ganti Mobil Dinas, Dahulukan Pembangunan Daerah
Al Haris : Jangan Rusak Baleho Cagub Lain, Perlakukan mereka Baik-baik
Saat Paripurna, Al Haris Minta Hadirin Doakan Anak Wali Kota yang Wafat
DPS Sarolangun 200.654, Fakhri: Ditargetkan Partisipasi Pemilih 77,5 Persen
Fachrori dan Syafril Letakkan Batu Pertama Pembangunan Kota Santri Internasional Di Kerinci
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre