Al Haris Unggul 4 TPS di Kampung HBA Sungai Abang

Rabu, 09 Desember 2020 - 15:14:12


Situasi dan kondisi di TPS 03, Desa Sungai Abang pasca penghitungan suara
Situasi dan kondisi di TPS 03, Desa Sungai Abang pasca penghitungan suara /

RADARJAMBI.CO.ID,SAROLANGUN - Pasangan Calon Gubernur Jambi, Haris-Abdullah Sani unggul dalam penghitungan suara di kampung kelahiran H Hasan Basri Agus (HBA) di Desa Sungai Abang, Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun.

Berdasarkan informasi yang dirangkum, Rabu (09/12) sekitar pukul 14.40 WIB, dari 5 jumlah TPS di Desa Sungai Abang, ternyata Al Haris-Sani unggul di 4 TPS. Sedangkan, Paslon CE-Ratu unggul di satu TPS. Sementara itu, Paslon Fachrori-Syahril berada di urutan ketiga.

Adapun suara yang diraih oleh ketiga Paslon sebagai berikut, TPS 01, CE-Ratu 64 suara, Fachrori-Syafril 18 suara dan Haris-Sani 122 suara. TPS 02, CE-Ratu 87 suara, Fachrori-Syafril 2 dan Haris Sani 96 suara. TPS 03, CE-Ratu 66 suara, Fachrori-Syafril 7 suara dan Haris-Sani 123. TPS 04, CE-Ratu 91 suara, Fachrori-Syafril 30 suara dan Haris-Sani 86. TPS 05, CE-Ratu 67 suara, Fachrori-Syafril 40 suara dan Haris-Sani 86.

Proses pencoblosan hingga penghitungan suara pada 5 TPS di Desa Suangai Abang berjalan dengan aman dan kondusif.


PENULIS: CHARLES R
EDITOR: ANSORY S