radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Senin (13/01/21) di Ruang Pola Kantor Bupati Muaro Jambi, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Muaro Jambi melaksanakan Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Data Statistik Sektoral Kabupaten Muaro Jambi.
Kegiatan dihadiri oleh Bupati Muaro Jambi, yang diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Herlina, Forkompimda, Kepala Dinas Kominfo, dan Seluruh Perangkat Organisasi Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi.
Kepala Dinas Kominfo Muaro Jambi, Fauzi Darwas, dalam sambutannya saat pembukaan menyatakan, kegiatan ini merupakan suatu bentuk komitmen Diskominfo sebagai wali Big Data bagi Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi.
Dirinya juga berharap melalui Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Data Statistik Sektoral ini, seluruh OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dapat mengakses Big Data tersebut, menjadikannya acuan untuk perencanaan dan evaluasi program kegiatan di instansi masing-masing.
"Giat ini merupakan salah satu bentuk Perencanaan dan Evaluasi Program Kegiatan di lingkungan pemerintah Kabupaten Muaro Jambi. Melalui giat ini, kami Kominfo berusaha menjadi wali bagi Big Data untuk Pemerintah Muaro Jambi, juga bagi Masyarakat pada umumnya.
Sehingga nantinya melalui Data Statistik Sektoral ini, dapat diakses seluruh OPD untuk dijadikan acuan dan tolok ukur evaluasi program kegiatan," tutur Fauzi Darwas.
Selanjutnya, Bupati Muaro Jambi, melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Erlina, mengutarakan, bahwa Data Statistik Sektoral adalah bentuk perpanjangan tangan dari Program Satu Data Indonesia yang dicanangkan Bapak Presiden Jokowi melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.
"Data statistik sektoral adalah perpanjangan tangan dari Program Satu Data Indonesia. Ini merupakan amanat langsung dari pemerintah pusat yang dicanangkan Bapak Presiden melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia," sebut Herlina.
Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan ini pun berharap agar seluruh OPD di Muaro Jambi menggunakan data tersebut sebagai bahan sinkronisasi program kegiatan masing-masing.
"Diharapkan melalui giat ini, OPD di lingkungan pemerintah Kabupaten Muaro Jambi bisa berkoordinasi dan mensinkronisasikan perencanaan program kegiatan masing-masing melalui Data Statistik tersebut yang bisa diakses di mana pun dan kapan pun.
Sehingga, rencana-rencana program kegiatan dapat berakselerasi sesuai dengan kebutuhan di masing-masing OPD, sekaligus sebagai acuan evaluasi program kegiatan, sudah sejauh mana efektifitas dan efisiensinya terhadap pelayanan masyarakat,'' pungkasnya. (akd/akd)
Kelanjutan Gerakan Subling Pemkab Sarolangun ke 226 Tahun 2021 Dimulai
Siap-Siap.! Tenaga Kesehatan Kota Jambi Pertama di Suntik Vaksin
Pemkab Tanjabbar Resmikan Puluhan Pembangunan Periode 2016 - 2020 Tahap ll
Bupati Romi dan Wabup Temui Mahasiswa yang Demo Soal Jalan Rusak
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre