Wacanakan Jambi Town Tingkat Kelurahan, Tampilkan Keberagaman Etnis

Kamis, 21 Januari 2021 - 15:53:01


Lurah Talang Jauh Mery Simbolon
Lurah Talang Jauh Mery Simbolon /

RADARJAMBI.CO.ID-Adanya keberagaman budaya dan umat beragama di Kelurahan Talang Jauh,Kecamatan Jelutung , membuat Pemerintah Kelurahan berencana untuk membuat kawasan Jambi Town.

Di mana, di kawasan tersebut kata Lurah Talang Jauh, Mery Simbolon akan ditampilkan berbagai keberagaman etnis. "Jadi nantinya kita ingin di kawasan ini ada penampilan dari barongsai, mengingat mayoritas warga di sini chinese," ujarnya.
Selain itu, kata dia akan dipadu pula dengan tampilan dari kompangan. "Jadi ada berbagai etnis dan budaya yang kita tampilkan. Impiannya begitu," katanya.

Tak hanya itu,Lurah Talang Jauh Mery menyebut para pelaku UMKM nanti juga akan dilibatkan untuk membuka lapak jualan di kawasan ini.

"Rencananya akan digelar di depan kantor lurah. Namun kita bertahap dulu. di tahun 2021 ini, kita upayakan agar pemain barongsainya dapat seragam dulu. Satu-satu lah," tukasnya.(har)

Editor : endang