RADARJAMBI.CO.ID-Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto menghadiri pelantikan Penjabat Gubernur Jambi Hari Nur Cahaya Murni oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Kamis (18/2/2021).
Hari Nur Cahaya Murni merupakan Direktur Jendral Bina Pembangunan Daerah atau Pejabat Eselon I Kemendagri.
Pj Gubernur Jambi ini akan bertugas hingga dilaksanakanya Gubernur Jambi terpilih hasil Pilkada serentak tahun 2020 yang kini masih bersengketa di Mahkamah Konstitusi.
Dalam sambutan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengatakan bahwa masa jabatan Pj Gubernur Jambi sedikit lebih lama atau satu bulan lebih. Sebab Mahkamah Konstitusi akan memustuskan siapa pemenang Pilkada pada akhir Maret
Dengan dilantiknya Pj Gubernur Jambi ini, maka secara otomatis Sekda Sudirman yang sebelumnya menjabat sebagai Plh secara otomasti tidak lagi menjabat.
Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto mengucapkan selamat atas pelantikan Pj Gubernur Jambi. Semoga bisa bekerja sama dalam membangun Provinsi Jambi selama masa tugas."Selamat datang di Jambi," katanya saat dihubungi.
Ia berharap dalam melaksanakan tugas dalam beberapa bulan kedepan bisa bersinergi untuk menjalankan roda pemerintahan Provinsi Jambi serta program-program pembangunan yang sudah disahkan. Termasuk bekerjasama dalam memutus penyebaran virus Covid-19 di Jambi.(*)
Masyarakat Minta Lampu Jalan Di Reses Waka DPRD Muarojambi Ahmad Haikal
Reses Di Markanding, Ahmad Taufik Tampung Aspirasi Masyarakat
Pimpinan DPRD Letakkan Batu Pertama Bangunan Kantor Camat Mandiangin Timur
Satgas COVID-19 DPRD Provinsi Jambi Studi Banding ke DPRD Sumsel
Rocky Candra Perjuangkan Jambi Dalam Forum Internasional Agenda IMT-GT
Ketua DPRD Berharap Bupati yang Baru Dilantik Dapat Melaksanakan Visi Misi dan Janji Politik
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre