Proyek Tiga Unit Balai KB dari Dana DAK, Dua Kabid Lempar Tanggung Jawab

Kamis, 27 Mei 2021 - 08:57:37


/

Radarjambi.co.id- TANJABBAR - Dua Kepala Bidang (Kabid) di Dinas P3AP2KB Tanjab Barat saling lempar tanggungjawab dan mengaku tidak tahu terkait adanya Dana Alokasi Khusus (DAK) yang dialokasikan untuk pembangunan tiga unit balai Keluarga Berencana (KB) Dinas P3AP2KB Tanjabbar.

Kabid KB, Gunawan di konfirmasi mengaku tidak tau dan mengarahkan media untukempertanyakan ke bidang Pengendalian Penduduk (Dalduk).

"Coba tanya bidang Dalduk, kalau masalah balai itu bukan bidang saya namun bidang Dalduk. Lanjutnya atau bisa tanya saja langsung sama pak Kadis dan pak Rizal sebagai PPTKnya, dari pada nanti saya salah jawab," kata Gunawan.

Sementara di coba konfirmasi kepada kabib Dalduk Agustiawan, dia malah mengatakan kegiatan tiga unit balai KB bukan bidang Dalduk dan melemparkan ke bidang KB.

"Itu kegiatan berada di bidang KB, PPTK nya kan pak Izal yang bidang KB," ujarnya.

Bedasarkan hasil tanggapan dari dua Kabid dinas DP3AP2KB Tanjab Barat ini di senyalir kegiatan DAK pembangunan balai KB tersebut tanpa ada koordinasi ataupun di bahas, buktinya dua kepala bidang tidak tahu bahkan saling lempar tanggungjawab.

Pertanyaannya bidang P3AP2KB sendiri tidak tau, jadi siapakah yang membuat usulan pembangunan tiga unit proyek Balai KB Tersebut?. (ken/akd)