Radarjambi.co.id+SUNGAIPENUH - Meski semestinya Dana Operasional Sekolah (BOS) sudah bisa dicairkan.
Lain hal nya dikota Sungaipenuh Provinsi Jambi. Berdasarkan informasi yang diperoleh seluruh SD dan SMP di Kota Sungaipenuh belum bisa dicairkan.
Hal itu tentunya menjadi kendala dan berpengaruh dalam pelaksanaan proses belajar mengajar.
Sehingga kepada media ini banyak pihak sekolah mengeluh dan berharap pihak Dinas Pendidikan Kota Sungaipenuh untuk kerja cepat.
“ Hingga kini BOS kita juga belum cair. Semua sekolah pastilah bergantung pada dana BOS. Supaya kegiatan sekolah bisa berjalan dengan semestinya. Sudah 2 bulan kami menunggu,” ujar salah seorang guru disalah satu SMP dikota Sungaipenuh yang enggan namanya disebutkan.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Sungaipenuh, Melalui Roli Darsa Kabid Dikdas membenarkan hingga kini dana BOS belum dicairkan.
" Iya, sedang proses permintaan laporan Pertanggung Jawaban dan Verifikasi BOS Tahap 1 dan Laporan Online Masih Beberapa Sekolah Yang Belum," ujar Roli ketika dihubungi Via ponselnya, Karna sedang berada diluar daerah.
Selain itu, dia berdalih belum cairnya dana BOS juga disebabkan, permintaan data peserta didik baru tahun ajaran 2022/2023 Yang Disinkronisasikan dengan Dapodik Dinas Pendidikan Masih Banyak Sekolah Yang Belum melaksanakannya.
“ Kita sudah menyurati pihak sekolah agar segera melengkapi laporan dan data yang kami minta. Tapi masih ada juga yang belum menyerahkan,” Harapnya, saat dikonfirmasi Radarjambi.co.id.
Kemudian, ditambahkannya bahwa rencana kerja anggaran sekolah yang berdasarkan Visi Misi Pendidikan Kota Sungai Penuh 2021-2026 sesuai Juknis BOS berdasarkan hasil asistensi masih banyak yang belum mengumpulkan.
"Insha Allah Dalam Beberapa Waktu Kedepan Akan Segera Kita Proses Penyaluran Jika Beberapa Poin diatas Sudah dilengkapi Secara Adminstratif dan teknis.
Masih ada beberapa sekolah yang belum Menyerahkan, Terutama Hasil PPDB Tahun 2022/2023, Insha Allah Dalam Beberapa Waktu Kedepan Akan dilaksanakan Penyaluran," terangnya. (mko/akd)
Pimpin Rakor, Wawako Targetkan Kota Jambi Naik ke Level Wistara
Warga Keluhkan Truk Sampah Di Kantor LH Sungai Penuh Berbau Bangkai
Air dan Udara Mulai Tercemar, Warga Sungai Ning Hadang Truk Sampah