Bupati dan Wabup ikuti Rapat Paripurna Keempat DPRD Tanjabbar

Senin, 26 September 2022 - 10:58:56


/

Radarjambi.co.id - Bupati Tanjab Barat Drs. H. Anwar Sadat M. Ag di dampingi Wakil Bupati H. Hairan, S.H hadiri Rapat Paripurna Ke empat DPRD atas Keputusan DPRD terhadap Rancangan Peraturan Daerah ( Ranperda ) Tentang Perubahan APBD Tanjab Barat Tahun Aggaran 2022 di Gedung DPRD. Rapat Istimewa Paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Tanjab Barat H. Abdullah, SE, (26/9/22).

Rapat paripurna turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Tanjab Barat Ahmad Jakfar, SH, Sekretaris Daerah Ir. H. Agus Sanusi M. Si, Wakapolres Kompol Novriza S, Sos, Anggota DPRD Tanjab Barat, Kepala OPD dan Para Kabag Setda.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, Apresiasi yang mendalam kepada seluruh fraksi-fraksi DPRD yang telah membahas dan menyepakati Ranperda Perubahan APBD tahun anggaran 2022, Paripurna dewan yang keempat ini mencerminkan adanya komitmen, persamaan persepsi dan cara pandang yang sama antara Pemerintah Daerah dan DPRD.

"Semua ini bertujuan agar perubahan APBD Tahun anggaran 2022 Kabupaten Tanjab Barat dapat direncanakan dengan baik dan ditetapkan tepat waktu. untuk itu, saya ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terkait khususnya kepada dewan yang terhormat." Ujar bupati.(ken)