KPU Sarolangun Sosialisasi Pembentukan PPK dan PPS pada Pemilu 2024

Rabu, 09 November 2022 - 20:14:25


Komisioner KPU Sarolangun
Komisioner KPU Sarolangun /

RADARJAMBI.CO.ID,SAROLANGUN-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sarolangun mensosialisasikan pembentukan AD HOC pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Rabu (09/11) pukul 08.00 WIB.

Badan AD HOC yang akan dibentuk, diantaranya Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). Setelah itu akan dibentuk Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) dan Petugas Ketertiban TPS.

Sosialisasi pembentukan AD HOC dibuka oleh Ketua KPU Sarolangun, Muhammad Fakhri.HS, M.Pd.i didampingi Drs. A. Anif, Rupi Udin, S.Pt, M.Si, Aliwardana, S.Kom, ME, Ibrahim, SE. M.Si. Hadir Perwakilan KPU Provinsi Jambi, Ahdiyenti, S.Ag, M.Pd.I, Ketua NU Sarolangun H Syatar, Perwakilan Parpol Haidir, Ormas, OKP dan sejumlah awak media.

Ketua KPU Sarolangun, Muhammad Fakhri.HS, M.Pd mengatakan, kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan ini bertujuan untuk menyampaikan informasi terkait pembentukan AD HOC pada Pemilu 2024 mendatang. Ini mengacu pada PKPU Nomor 8 Tahun 2022.

"Untuk jadwal pendaftaran PPK direncanakan akan dibuka 16 November 2022, sedangkan pendaftaran PPS akan dibuka 29 November 2022. Namun, secara pasti masih menunggu petunjuk dari KPU Provinsi Jambi dan KPU RI,"sebutnya.

Menurut Ketua KPU, pendaftaran PPK dan PPS akan dilaksanakan secara online melalui Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan AD HOC (SIAKBA) dengan mengakses link, siakba.kpu.go.id.

Lebih penting lagi, untuk mendapatkan informasi tentang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Kabupaten Sarolangun pada Pemilu 2024 bisa dilakukan dengan mengakses https://jdih.kpu.go.id/jambi/sarolangun/home.

"Para calon pendaftar PPK dan PPS, pastikan para calon pendaftar bukan anggota Parpol dan pastikan para calon pendaftar sudah terdaftar sebagai pemilih dengan mengakses http://cekdptonline.kpu.go.id/. Untuk usia minimal 17 tahun,"katanya.

Terpisah. Perwakilan KPU Provinsi Jambi, Ahdiyenti, S.Ag, M.Pd.I mengatakan, untuk mensukseskan Pemilu ada tiga elemen yang harus disiapkan, yakni pemyelenggara, perserta dan pemilih.

Adapun AD HOC yang akan direkrut, PPK sebanyak 5 orang ditambah 3 orang sekretariat, PPS 3 orang ditambah sekrtearit 3 orang, KPPS 7 orang ditambah 2 orang petugas ketertiban.

"Berkaca pada Pemilu sebelumnya, jumlah TPS di Kabupaten Sarolangun sebanyak 736, namun pada Pemilu 2024 berpotensi akan bertambah menjadi seribu lebih TPS, "sebutnya.

Sementara itu, komisioner KPU Sarolangun Ibrahim, SE. M.Si bersama Aliwardana, S.Kom dan Drs A Anif menjelaskan secara tekhnis pembentukan Badan AD HOC pada Pemilu tahun 2024 pada tingkat PPK dan PPS.


PENULIS: CHARLES RANGKUTI
EDITOR: ANSORY S