Wujudkan KLA, Pemkab Tanjabbar Kunjungi KPPPA RI

Jumat, 24 Februari 2023 - 10:31:53


/

Radarjambi.co.id, Tanjabbar -Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat terus berupaya mewujudkan Kabupaten Layak Anak (KLA) sebagai sistem pembangunan yang menjamin pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak.

Hal tersebut juga ditegaskan Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag saat melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) RI. Kamis (23/2).

Lebih lanjut, Bupati sebut bahwa dalam rangka mewujudkan hal tersebut Pemkab menerapkan beberapa strategi, seperti melakukan kaderisasi, pengorganisasi dan pengembangan kapasitas perempuan dan anak dari tingkat Desa, Kecamatan sampai Kabupaten.

Selain itu juga, dengan melakukan penguatan tata kelola pemerintahan desa yang demokratis sebagai ruang pengintegrasian perspektif gender dan hak anak, penguatan tata kelola pembangunan desa yang berkeadilan sosial serta penguatan kerjasama desa untuk memperluas ruang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.(ken)