Radarjambi.co.id-SUNGAIPENUH - Sebanyak 25 orang kader potensial Partai Keadilan Sejahtera (PKS), resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif DPRD Kota Sungaipenuh ke Kantor KPU Sungaipenuh, Sabtu (13/05/2023) kemarin.
Kehadiran puluhan bacaleg PKS Sungaipenuh ini dipimpin langsung Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ferry Satria,ST MM.
"Kami resmi mendaftar Partai PKS ke KPU Kota Sungaipenuh dan semua persyaratan telah terpenuhi. Adapun bacaleg yang kami daftarkan sebanyak 25 orang, untuk dapil 1 sebanyak 10 orang, dapil II, 10 orang dan dapil III, 5 orang," beber Ferry.
Ferry menegaskan, di Pileg 2024 mendatang, PKS menargetkan menang dikotestasi pileg kali ini. Tentunya dengan target kursi terbanyak. Ferry juga ingatkan bacaleg PKS tidak umbar janji saat kampanye.
"Target kita keluar sebagai partai pemenang. Kami juga mengimbau bagi yang ingin bergabung ke PKS, partai kami tidak menjanjikan apa – apa dan akan berbuat untuk Kota Sungaipenuh yang lebih baik. silakan bergabung dengan partai PKS dan berjuang demi kemajuan bersama," ungkapnya lagi.
Ditanya terkait dirinya nyalek atau tidak, Ferry menyebutkan bahwa dirinya sudah mendaftarkan dirinya sebagai Caleg DPRD Provinsi Jambi dari PKS.
“Ya, kali ini kita maju sebagai caleg untuk DPRD Provinsi. Kita siap memperjuangkan aspirasi masyarakat Sungaipenuh dan Kerinci,” Kata DPD PKS Sungaipenuh, Ferry kepada awak media. (mko/akd)
Daftarkan Bacaleg Ke KPU Tebo, Eka Marlina Optimis PKB Rebut Kursi Pimpinan DPRD Tebo
Menyongsong Pilwako 2024 Mendatang, Golkar Sungaipenuh Targetkan 5 Kursi
Diiringi Kompangan & Reog, Partai Demokrat Tebo Daftarkan 35 Orang Bacalegnya Ke KPU Tebo
Daftarkan 35 Bacaleg ke KPU, Partai Golkar Targetkan Sembilan Kursi DPRD Tanjabbar
Daftarkan Caleg ke KPU, Demokrat Sungai Penuh Yakin Pertahankan Kursi Ketua DPRD
KPU Kota Jambi Umumkan Hasil Penelitian Administrasi Paslon Walikota dan Wakil Walikota Jambi 2024