Resmi Menjadi Ketua ICMI Orda Tebo, Nurhuda Optimis Dengan Program 1 Rumah 1 Sarjana

Sabtu, 09 September 2023 - 19:48:29


Nurhuda saat mengibarkan bendera panji ICMI Orda Tebo yang diterimanya
Nurhuda saat mengibarkan bendera panji ICMI Orda Tebo yang diterimanya /

Radarjambi.co.id-TEBO- Pengurus Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Orda Tebo periode 2023-2028, Sabtu (9/9) resmi dilantik oleh Ketua Umum ICMI Provinsi Jambi, Prof. DR. H. Mukhtar Latif, MA dengan DR Nurhuda, S.Pd, M.Pd sebagai Ketua.

Sebagai Nakhoda ICMI Orda Tebo, Nurhuda yang juga merupakan Rektor IAI Tebo optimis ICMI Orda Tebo bisa ikut memberikan kontribusi dalam pembangunan kabupaten Tebo.

"Mudah-mudahan ICMI adalah salah satu yang mendorong kemajuan ummat di Tebo, kepada seluruh pengurus mari bekerjasama dan sama-sama bekerja dalam membesarkan organisasi,"ujar Nurhuda dalam sambutannya.

Nurhuda juga mengatakan ICMI Orda Tebo juga akan mendorong pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di Tebo.

"Semoga program satu rumah satu sarjana di Tebo bisa terlaksana nantinya, dan diharapkan melalui program ini mampu meningkatkan kualitas SDM di Kabupaten Tebo, karena pendidikan adalah hal yang sangat penting,"lanjutnya lagi.

Sementara itu Ketua Umum ICMI Orwil Jambi Prof. Dr. H. Mukhtar Latif, MA dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam pemerintahan itu terdapat Tiga Tungku Sejarangan yang saling terkait satu dengan yang lainnya yaitu Penghulu (ninik mamak/tokoh adat), Alim Ulama dan Cerdik Pandai.

"Dimana ICMI merupakan cerdik pandai yang selalu memberikan pemikiran dan ide kreatif untuk memajukan pemerintahan disuatu daerah,"sebut Mukhtar Latif.

Penjabat (PJ) Bupati Tebo yang juga sebagai dewan penasehat ICMI Orda Tebo dalam sambutannya mengatakan sepakat dengan pelantikan yang mengambil tema “ICMI yang Inklusif, Inspiratif dan Transformatif Menuju Umat Berdaya, Masyarakat Sejahtera Negeri Jaya".

Bupati optimis bahwa Organisasi Daerah Kabupaten Tebo dapat terus menjaga peran strategisnya, terutama dalam pembangunan dan tatanan kehidupan masyarakat madani di Kabupaten Tebo. (yan/akd)