RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI – Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat M.Ag, menghadiri kegiatan entry meeting Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi untuk pemeriksaan interim atas laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2023. Selasa (30/1).
Kegiatan yang dilaksanakan di aula BPK Perwakilan Provinsi Jambi ini turut dihadiri oleh Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Jambi, para Bupati dan Walikota se Provinsi Jambi, para Ketua DPRD Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi, OPD terkait dan para pejabar struktural dan fungsional auditor di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Jambi.
Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi, Paula Henry Simatupang, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemeriksaan LKPD yang dilakukan BPK kepada seluruh pemimpin lembaga dan pemerintah daerah merupakan amanah konstitusi.
“Pemeriksaan atas LKPD ini merupakan amanah yang diberikan kepada BPK RI berdasarkan UU No 17 tahun 2023,” ujar Paula.
Ia pun berharap dukungan penuh dari pemerintah daerah, terutama terkait kelancaran arus data, dokumen, dan informasi selama pemeriksaan berlangsung.(ken)
Apri Dasman Bantah Sebut Media Tendensius dan Hoax, Terkait Pekerjaan Normalisasi di Lubuk Terentang
Bupati Tanjabbar Hadiri Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dan Haul ke-19 Tuan Guru Sekumpul
Ratusan Massa Masih Duduki Kantor BPN Tanjabbar Hingga Tuntutan Dikabulkan
Pekerjaan Normalisasi Bermasalah, Bupati Diminta Evaluasi Kabid SDA Dinas PUPR Tanjabbar
KPU Gelar Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin