KPU Kota Jambi Laksanakan Simulasi Pemilu 2024

Rabu, 31 Januari 2024 - 19:42:42


/

RADARJAMBI.CO.ID - Guna memastikan Pemilu 2024 berjalan sukses, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi melakukan Simulasi pemungutan dan penghitungan suara pemilu tahun 2024 wilayah Kota Jambi. di Lapangan Persijam Kota Jambi. Rabu (31/01)

Kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh ketua KPU Provinsi Jambi
dihadiri oleh PJ Wali Kota Jambi Nining Purwaningsih, Para Kepala OPD Kota Jambi, Kapolresta, dan tamu undangan lainnya.

KPU Kota Jambi berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap tahapan Pemilu 2024 dapat dilaksanakan dengan transparansi, integritas, dan tanpa hambatan.

Rengki Pirdana, Komisioner KPU Kota Jambi, menjelaskan bahwa simulasi tersebut sebagai jantung dari Pemilu 2024, yang tujuannya adalah memberikan gambaran nyata kepada semua pihak terkait agar proses pemungutan suara pada hari H dapat berjalan sesuai rencana.

"Kami mengajak semua elemen untuk benar-benar ikut berpartisipasi dan mengikuti rangkaian simulasi ini dengan baik, terutama para penyelenggara dan KPPS yang bertugas," ujarnya.

Harapannya, perjalanan simulasi ini yang aman dan sukses dapat mencerminkan pelaksanaan yang sama pada 14 Februari mendatang.

KPU Kota Jambi berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap tahapan Pemilu 2024 dapat dilaksanakan dengan transparansi, integritas, dan tanpa hambatan.


PJ Wali Kota Jambi Sri Purwaningsi menyampaikan bahwa dirinya hadir untuk mengawal acara penyelenggara pemilu yang akan melaksanakan tugas menjalankan kewajibannya yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 ini, hingga selesai terpilihnya kepala daerah.

"Kami mengingatkan kepada seluruh peserta pemilu baik itu masyarakat yang memiliki hak pilih untuk mengikuti pemilihan ini datanglah ramai- ramai ke TPS untuk menyalurkan hak pilihnya karena ini adalah pesta Demokrasi yang harus diikuti oleh seluruh masyarakat Kota Jambi khususnya dan Indonesia pada umumnya," terangnya.


Ia juga menjelaskan bahwa dalam proses penyelenggaraan pemilu ini KPU membuat logo atau iconnya dengan lulu dan lurah dengan maksud pesta demokrasi ini nantinya berjalan dengan menggembirakan dan seluruh aspirasi masyarakat disalurkan pada saat penyelenggaraan pemilu ini.

"Perbedaan itu sesuatu hal yang biasa tetapi jangan sampai menyebabkan perpecahan secara sosial di masyarakat Kota Jambi ini,"ujarnya. (ria/akd)