KPU Muaro Jambi Lakukan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Serta Penggunaan Sirekap

Rabu, 31 Januari 2024 - 21:41:16


/

Radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muaro Jambi melaksanakan kegiatan simulasi pemungutan dan penghitungan suara serta penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap). Kegiatan simulasi ini dilaksanakan di halaman kantor KPU Kabupaten Muaro Jambi pada Rabu (31/1/24) pagi.

Ketua KPU Kabupaten Muaro Jambi Almuttaqin menyampaikan, bahwa kegiatan simulasi ini dalam rangka pemantapan dalam hal penguasaan tata cara pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

Dalam proses simulasi ini, kata dia, pihak KPU Kabupaten Muaro Jambi melibatkan ratusan orang untuk menjadi peserta pemilih dalam proses uji coba kegiatan pemilihan ini.

"Dalam proses simulasi ini, untuk peserta yang memilih tadi 115 orang. Alhamdulillah, kegiatan simulasi ini berjalan dengan lancar," kata Almuttaqin kepada pewarta.

Almuttaqin mengatakan, bahwa kegiatan simulasi ini nantinya akan menjadi pembelajaran bagi para Panitia Pemungutan Suara (PPS) maupun KPPS yang berada di Kabupaten berjuluk Bumi Sailun Salimbai ini.

Simulasi ini, katanya, dapat sedikit menggambarkan bagaimana proses pemungutan suara pada ribuan TPS yang ada di Kabupaten Muaro Jambi nantinya.

"Kami juga ingin memastikan bahwasannya petugas KPPS dilapangan, bisa bekerja dengan baik, agar pemilu ini bisa berjalan dengan aman dan lancar," tukas pria kelahiran Desa Pemunduran itu.(akd)