RADARJAMBI.CO.ID,SAROLANGUN-Ketua DPRD Kabupaten Sarolangun 2019-2024, Tontawi Jauhari perkuat silaturahmi dengan jurnalis liputan Sepucuk Adat Serumpun Pseko Sarolangun.
Kegiatan ini digelar pada Selasa (02/07), siang bertempat di Warung Mama Ikke di Laman Busamo, Kelurahan Pasar Sarolangun Sarolangun, Kecamatan Sarolangun.
Ini meruapakan kegiatan yang dirancang oleh Bagian Humas dan Pers DPRD Sarolangun yang aplikasikan setiap enam bulan sekali, dengan agenda silaturahmi pimpinan DPRD Kabupaten Sarolangun bersama insan pers.
Ketua DPRD Sarolangun dalam paparannnya mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menghinpun aspirasi awak media, baik itu untuk institusi dan kelembagaan maupun secara perseorangan.
Menurutnya, penguatan silatarahmiini untuk memperkokoh nilai persatuan, mempererat tali persaudaraan dan menciptakan keharmonisan dengan pers. Melalui kegiatan ini, sekaligus untuk mengklarifikasi berita yang selama ini mungkin ada yang kurang pass, jadi saling memperbaiki, sehingga hubungan timbal balik akan terbentuk dengan indah dan damai.
"Tujuan kebersamaan ini untuk kebaikan dan kemajuan dalam membangun daerah Sarolangun kedepan, tentunya membutuhkan sinergitas dengan awak media,"katanya.
Dikatakan Tontawi Jauhari, jika komitmen dalam kebersamaan harus dijaga, apapun itu bentuk yang terjadi, maka di butuhkan koreksi, minimal ada keseimbangan atau balance dalam publikasi.
"Tanpa ada media satu daerah tidak akan maju, tidak akan dilirik orang, medai ini mempublikasikan mempromosiksan potensi daerah atau hal yang positif yang ada di daerah. Misalkan saja untuk menarik para investor,"ujarnya.
Hadir diacara silaturahmi, anggota fraksi partai Gerindra, Abdul Basid dan Kasubag Pers Marhamah Ishak.
PENULIS: CHARLES RANGKUTI
EDITOR: ANSORY S
Sabu Senilai Rp 2 Milyar Bersama Kurir Diamankan Satresnarkoba Sarolangun
Bupati Tanjab Barat Hadiri Puncak Peringatan Harganas ke-31 Tahun 2024 di Semarang
Bukti Keseriusan Pemkab Tanjabbar Urus Aset, Bupati Terima Ratusan Sertifikat di Hadapan KPK
Sambut Aksi Damai Poktan, Pemkab Tanjabbar Perjuangkan Hak-hak Masyarakat Sesuai Aturan
Linda Novita Hirawati Bergeser ke BKPSDM, Pj Bupati: 10 Jabatan Segera Dilelang
Pemkab Tanjabbar Koordinasi dengan Kemenparekraf Terkait Pengembangan Ekowisata Mangrove
Tanjabbar Resmi Menjadi Kabupaten Implementasi Layananan Pertanahan Secara Digital
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada