Rp 150 Juta Untuk Korban Banjir Limun

Selasa, 29 Maret 2016 - 21:28:50


Gubernur Jambi, Zumi Zola menyerahkan bantuan ke korban banjir
Gubernur Jambi, Zumi Zola menyerahkan bantuan ke korban banjir /

RADARJAMBI.CO.ID, SAROLANGUN- Tanda kepedulian Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi terhadap masyarakat yang terkena musibah banjir di Kecamatan Limun, Kabupaten Sarolangun, akhirnya Gubernur Jambi, H Zumi Zola STP MA, turun langsung ke lokasi kejadian. Pada Selasa (29/3), kemarin siang orang nomor satu di Provinsi Jambi bersama Bupati Sarolangun, Drs  H Cek Endra menelusuri desa Muaro Limun sampai ke desa Pancakarya. Sesampai si desa Pancakarya, Gubernur bertemu dengan pemilik rumah yang hanyut terseret banjir, disela itu Gubernur memberikan bantuan berupa fasilitas untuk memasak dan Sembako. Setelah itu, Gubernur bertemu dengan Sekdes desa Pancakarya dan bersamaan memberikan bantuan sebesar Rp 150 juta secara simbolis.

"Masyarakat yang terkena bencana banjir diminta untuk bersabar. Ini adalah musibah dan cobaan dari Allah SWT,"ujar Gubernur dihadapan masyarkat desa Panca Karya.

Terpisah, Bupati Sarolangun, H Cek Endra mengatakan, kedatangan pemerintah daerah ke lokasi bencana banjir Limun, tidaklah lain untuk melihat secara langsung penderitaan masyarakat.

"Pemerintah daerah sangat prihatin dengan musibah banjir ini. Kini, SKPD terkait sedang melakukan pendataan terkait apa saja kerugian yang dialami masyarakat akibat banjir ini,"tandasnya.

Reporter: Charles Rangkuti  
Editor: Gustav