Bungo Aman dari Vaksin Palsu

Kamis, 21 Juli 2016 - 22:59:03


Ilustrasi.
Ilustrasi. /

RADARJAMBI.CO.ID, MUARA BUNGO- Saat ini vaksin palsu masih menjadi isu hangat. Hal ini menjadi kekhawatiran tersendiri dikalangan masyarakat Bungo. Di Kabupaten Bungo, vaksin palsu bisa dikatakan aman, hal ini langsung disampaikan oleh Bupati Bungo, H Mashuri, kepada awak media beberapa hari yang lalu.

"Kalau soal vaksin palsu, Insha Allah Bungo amanlah, dan kami minta dinas terkait untuk terus mengawasi dan mencegah masuknya vaksin palsu ke Bungo,"ujar H Mashuri beberapa waktu yang lalu.

Terpisah, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo, Dini Selvia, ketika dikonfirmasi dengan tegas mengatakan bahwa Bungo jauh dari vaksin palsu tersebut.

"Dari pantauan kami, Bungo tidak sampai kena vaksin palsu itu. Kami terus mengawasi melalui seksi wabah dan bencana, dan ada juga seksi obat dan kosmetik. Vaksin yang beredar di Bungo langsung di drop dari pemerintah pusat lewat Dirjen P2PL Kemenkes, hingga sampai saat ini, Bungo aman dari Vaksin palsu,"jelasnya.

Masyarakat Bungo berharap, Dinas kesehatan memperketat pengawasan terkait peredaran vaksi palsu ke Bungo.

"Kami berharap kepada Pemkab dan Dinkes untuk melakukan pengawasan terkait vaksin palsu ini, jangan sampai sudah beredar baru sibuk mengawasi persoalan ini,"ujar Kristi Mandayani, salah satu warga Muara Bungo.


Reporter: Rudi
Editor: Gustav