RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI - Kota Jambi kembali terpilih menjadi tuan rumah event nasional setelah sebelumnya sukses menggelar kegiatan Munas Apeksi V. Kota Jambi kembali dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan Pameran Pangan Nusantara (PPN) dan Pameran produk Dalam Negeri (PPDN) yang akan berlangsung mulai tanggal 4 hingga 7 Agustus 2016 di Lapangan Kompleks perkantoran Walikota Jambi.
Kepala Bagian Humas Dan Protokol Setda Kota Jambi Abu Bakar mengatakan bahwa dengan seringnya menjadi tuan rumah kegiatan nasional, nantinya diharapkan dapat memeberikan efek yang laura biasa kepada masyarakat dari sisi ekonomi dan lainnya.
“Kita harapkan akan ada banyak investasi yang masuk dengan seringnya menggelar event tingkat nasional,†katanya
Abu Bakar mengatakan bahwa nantinya ada 12 provinsi di Indonesia yang akan ikut meramaikan kegiatan itu, diantaranya adalah Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, Jawa Timur, Jawa tengah, Djogjakarta, Papua Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan tengah dan Banten.
Abu Bakar menambahkan, dengan adanya kegiatan ini Kota Jambi akan kedatangan tamu kurang lebih 2 ribu orang dari berbagai daerah. Tentunya ini akan memberikan dampak yang signifikan bagi masyarakat Jambi baik dari pusat perbelanjaan, toko oleh-oleh, batik, souvenir dan lain sebagainya.
“Kemarin waktu Apeksi itu perputaran uang di Kota Jambi itu sampai puluhan miliar,†katanya.
Beberapa alasan ditunjukanya Kota Jambi sebagai tuan rumah perhelatan nasional adalah kesiapan penginapan, dan juga trasnportasi. Selain itu juga ketersediaan restoran dan pusat-pusat perbelanjaan.
“Tidak kalah penting juga adalah tempat-tempat kerajinan kreatif, dan ini baik untuk promosi daerah,†pungkasnya.
Reporter: Chandra
Editor: Gustav
Airin Rachmi Diany Terpilih Menjadi Ketua Apeksi Masa Bakti 2016-2020
Walikota se Indonesia Tolak Peralihan Kewenangan Pendidikan SMA
Fasha : Ditahun 2025 Nanti 60 Persen Penduduk Indonesia Berada Diperkotaan
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada