Radarjambi.co.id, Muara Tebo - Warga Desa Rantau Api, Kecamatan Tengah Ilir, Kabupaten Tebo mengamuk. Dua unit truck dibakar massa.
Insiden yang terjadi pada Sabtu (9/2/2018)
sekira pukul 10.30 WIB dipicu oleh kecelakaan tragis.
Informasi yang didapat Radarjambi.co.id di Lapangan, kecelakaan maut diduga karena kecerobohan dua orang sopir truck yang saling salip. Akibatnya, tiga korban meninggal dunia yang merupakan pengendara sepeda motor.
Tewasnya pengendara motor ini memicu emosi warga, tanpa digerakan, warga yang melihat kejadian mengamuk dan dua truck yang melanggar dihancurkan dan dibakar massa.
Kepolisian Polres Tebo langsung bergerak menuju TKP dan melakukan evakuasi terhadap korban serta mengamankan situasi di lokasi.
“Benar ada kecelakaan yang berakhir dengan pembakaran dua unit truck, saat ini kita masih lakukan evakuasi dan pengamanan situasi di TKP,” tegas Kapolres Tebo, AKBP Budi Rachmat.
REPORTER : IWAN
Mungkinkah ? Tragedi Pertumpahan Darah di Pelawan, Senjata Makan Tuan
Histeris...Dua Warga Desa Pelawan Saling Tikam, Akibatnya Satu Tewas
Pengacara PDI-P Teledor Memparbarui Surat Kuasa Kasasi ke Mahkamah Agung
Siswi SMA 2 Tebo Bicara Tentang Krisis Iklim Di KTT Iklim PBB