RADARJAMBI.CO.ID,-,Harga komoditas cabai merah besar dan keriting di sejumlah pasar tradisional di Kota Jambi mengalami kenaikan hingga Rp4.000 per kilogram karena berkurangnya pasokan.
"Harga cabai merah besar dan merah keriting rata-rata naik Rp4.000 per kilogram," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jambi Ariansyah di Jambi, Rabu.(14/3).
Berdasarkan hasil monitoring Disperindag, harga komoditas cabai merah besar sebelumnya yang dijual di tingkat pedagang sebesar Rp46.000 menjadi Rp50.000 per kilogram atau mengalami kenaikan hingga sembilan persen.
Kemudian jenis cabai merah keriting juga mengalami kenaikan dari sebelumnya Rp48.000 per kilogram menjadi Rp52.000 per kilogram atau naik hingga delapan persen.
Kenaikan harga barang kebutuhan pokok jenis cabai tersebut menurut Ariansyah, hanya bersifat sementara atau sangat tergantung kelancaran pasokan.
Pada pemantauan harga bahan pokok yang dilakukan rutin itu dan dalam beberapa hari pekan ini harga komoditas sayuran cabai tersebut di tingkat pedagang memang fluktuasi.
Disperindag Provinsi Jambi memantau kebutuhan pokok sesuai dengan Peraturan Menteri Perdagangan No.115/M.DAG/PER/12/2015 untuk mengetahui perkembangan harga dan distribusi barang kebutuhan pokok masyarakat.
Pemantauan kebutuhan pokok masyarakat itu dilakukan di tiga pasar induk tradisional yakni Pasar Angsoduo, Pasar Tradisional Talang Banjar dan Simpang Pulai.
Sedangkan untuk harga beras, minyak goreng, gula pasir, telur ayam, daging sapi dan beberapa jenis barang kebutuhan pokok masyarakat lainnya hingga saat ini terpantau masih stabil.
Seperti harga beras kualitas premium (merek anggur) masih bertahan Rp13.500 per kilogram dan kualitas dua (merek king, belida) juga stabil yakni Rp12.000 per kilogram. Sedangkan harga beras kualitas medium Rp9.000 per kilogram.
Selanjutnya harga gula pasir produksi dalam negeri kualitas medium juga bertahan yakni Rp12.000 per kilogram, minyak goreng curah tanpa merek Rp10.000 per kilogram dan minyak goreng kemasan (bimoli) Rp14.000 per kilogram.
Penulis : Endang
Bulan Kasih Sayang, Rumah Sakit Siloam Jambi Tawarkan Paket Valentine
Ketua AAKI Apresiasi PetroChina International Jabung Raih Penghargaan Mitra Bakti Husada 2024