Radarjambi.co.id - KOTA JAMBI - Momentum Hardiknas 2019, menjadi catatan bagi pemerintah daerah untuk berbenah terkait persoalan yang dihadapkan dengan dunia pendidikan saat ini.
Dalam sambutan tertulis Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, tercuat persoalan guru dan tenaga pendidikan masih menjadi pembahasan serius yang belum teratasi.
"Kita juga tidak dapat menutup mata terhadap berbagai keterbatasan yang masih ada dalam proses pembangunan pendidikan dan kebudayaan di tanah air. Kita masih dihadapkan pada kompleksitas masalah guru dan tenaga kependidikan, kita juga masih sering menjumpai kasus-kasus yang tidak mencerminkan kemajuan pendidikan, betapapun pemerintah senantiasa responsif dalam memecahkan masalah-masalah tersebut selaras dengan paradigma pendidikan," kata sambutan tertulis Mendikbud RI yang dibacakan oleh Gubernur Jambi Fachrori Umar, dalam upacara Hardiknas di Lapangan Kantor Gubernur Jambi, Kamis (2/5).
Selain itu, tercatat anggaran pendidikan sekitar 63 persen dikelola daerah. Oleh karena itu, perlu diingatkan terus-menerus agar daerah mengambil peran yang lebih aktif dalam memanfaatkan dana APBN baik melalui Dana Alokasi Umum (DAU) maupun Dana Alokasi Khusus (DAK) dengan memperhatikan kualitas pemanfaatan untuk program-program prioritas, serta APBD yang menjamin anggaran pendidikan minimal 20 persen.
"Momentum Hari Pendidikan Nasional, marilah kita konsentrasikan segenap potensi pendidikan nasional yang menitikberatkan pembangunan sumber daya manusia yang dilandasi karakter yang kuat, keterampilan, dan kecakapan yang tinggi, sehingga mampu menjawab tantangan perkembangan zaman yang semakin kompetitif," kata Fachrori membacakan sambutan tertulis Mendikbud.
Reporter : E. haryanto
Editor : Ansori
Fachrori: Pendidikan Dituntut Perkuat Karakter dan Jiwa Kewirausahaan
Pemerintah Kesulitan Sensus Penduduk Masih Enggan Urus Administrasi Kependudukan
BPJS Kesehatan Jambi Ingatkan Rumah Sakit Perbarui Akreditasi
TPAKD Sasar Masyarakat Pedesaan Melalui Pemberdayaan BUMDesa
Sekda Minta Jalan Palembang-Jambi Segera Diperbaiki Pasokan Barang Terganggu Jelang Ramadan
Dewan Minta Dibuatkan Payung Hukum Aktivitas Ilegal Drilling
Pj Wali Kota Jambi Lepas Logistik Pilkada Di 943 TPS Dalam Kota Jambi