Warga Dusun Rantau Rasau Desa Bungku Kecamatan Bajubang Tak Ingin Kecewa dengan Janji Janji Kosong

Senin, 20 Juli 2020 - 19:18:35


Warga Dusun Rantau Rasau Desa Bungku  menyampaikan aspirasinya ke MFA.
Warga Dusun Rantau Rasau Desa Bungku menyampaikan aspirasinya ke MFA. /

radarjambi.co.id-BATANG HARI- Kekecewaan akan janji semakin dirasakan masyarakat saat semua yang dijanjikan tidak dipenuhi, persoalan obral janji menjadi alarm membunyikan sebuah kegagalan dalam berjanji.

Berjanji sama dengan berhutungan, banyak janji yang tidak di tepati. hal itu disampaikan oleh Opung Otris seorang tokoh masyarakat Dusun Rantau Rasau.

Opung Otris juga menambahkan bahwa motivasi pak Fadhil untuk mengubah Batang Hari untuk perubahan saya do'akan dapat terencana dan juga seluruh warga Kristiani dan Muslim Dusun Rantau Rasau mendo'akan Bapak Fadhil sejauh do'a dan sedalam do'a untuk mewujudkan Batang Hari yang lebih baik.

Hal ini disampaikan dalam kunjungan silaturahmi Muhammad Fadhil Arief bersama warga Dusun Rantau Rasau Desa Bungku, Minggu (19/7)

Kunjungan tersebut turut dihadiri perkumpulan STM ( serikat tolong menolong) Simamora, tokoh Agama dan tokoh masyarakat.

Elprida Boru Sinaga salah satu warga menyampaikan mengenai usulannya terkait PLN yang menurutnya belum maksimal.

"Usulan PLN Pak, jangan hanya janji dan di janjikan terus pak. Sudah bosan kami bangun bangun dengan hidung hitam pak. Kami juga minta tolong kepada Pak Fadhil untuk mencabut izin HTR, dan juga kami harapkan jika Bapak terpilih menjadi Bupati menjadi Bupati yang adil pak dalam memberikan bantuan.

Mana yang pantas diberikan bantuan dan mana yang tidak, jangan sampai salah sasarannya dan juga mana rumahnya yang harus dibedah mana yang tidak benar benar di tinjau dan kami harapkan Pak Fadhil dapat menjadi Bupati Batang Hari dan dapat mewujudkan usulan usulan kami,'' tukasnya. (akd)