RADARJAMBI.CO.ID-Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, H.Sudirman,S.H.,M.H, menyatakan, Pemerintah Provinsi Jambi terus berupaya mendorong dan mendukung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Provinsi Jambi. Hal tersebut dinyatakan Sekda saat menutup secara langsung Pameran dan Bazar UMKM dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 65 Provinsi Jambi Tahun 2022, bertempat di Lapangan Kantor Gubernur Jambi, Minggu (09/01/2022).
“Pameran dan bazar ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke 65 Provinsi Jambi yang menampilkan produk-produk UMKM dari seluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi. Ini merupakan salah satu upaya kita dalam mendorong dan mendukung UMKM yang ada,” kata Sekda.
Sekda menuturkan, selain sebagai salah satu upaya Pemerintah Provinsi Jambi dalam mempromosikan hasil karya para pengrajin serta produk para pelaku UMKM, kegiatan ini merupakan terobosan dari Pemerintah Provinsi Jambi dengan melakukan kerjasama dengan PT. Grab Indonesia, dalam launching Belanja Langsung Pengadaan atau yang dikenal dengan BELA PENGADAAN. “Tidak hanya itu, tidak lama lagi kita akan mengadakan launching platform belanja lainnya seperti Mbizmarket dalam suatu wadah marketplace yang dinamakan dengan BLANJO (Belanja LANgsung Jambi Online),” tutur Sekda.
Sekda mengungkapkan, UMKM adalah penyumbang produk domestik bruto (PDB) Nasional dan memiliki peran penting bagi pemulihan ekonomi Indonesia, dimana Pemerintah memiliki peran sebagai katalisator dan fasilitator.
“Sebagai katalisator, Pemerintah Provinsi Jambi melalui Program Dua Miliar Satu Kecamatan (DUMISAKE), dalam Pilar Jambi Tangguh, memberikan bantuan modal kerja bagi UMKM dan sebagai fasilitator, Pemerintah Provinsi Jambi melakukan pendampingan bagi para pengrajin dan pelaku usaha,” ungkap Sekda.
Sekda mengharapkan, para pengrajin dan pelaku usaha UMKM memiliki sikap yang adaptif dan kreatif dalam mengelola sumber daya alam Provinsi Jambi yang sangat kaya dan beragam, sehingga dapat memasarkan produk produknya pada level nasional dan internasional.
Pada akhir acara, diumumkan pemenang sekaligus pembagian hadiah kategori stand terbaik Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi yang diberikan kepada Juara 1 Kota Sungai Penuh, Juara 2 Kabupaten Bungo, Juara 3 Kota Jambi, dalam hal ini Kota Sungai Penuh keluar sebagai Juara Umum kategori stand terbaik Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi. Untuk Kategori stand terbaik OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Jambi, Juara 1 Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura, Juara 2 Dinas Kelautan dan Perikanan, Juara 3 Dinas Sosial, Kependudukan dan Catatan Sipil, serta kategori stand terfavorit diberikan kepada KPW Bank Indonesia Provinsi Jambi.(HAR)
Al Haris: Lomba Lukis Momentum Tanamkan Kepedulian Terhadap Sungai Batanghari
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada