RARARJAMBI.CO.ID, TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs H Anwar Sadat, M.Ag melantik dan pengambilan sumpah jabatan tiga pejabat struktural dilingkungan Pemkab Tanjung Jabung Barat, Senin (10/1/22).
Tiga pejabat eselon II yang dilantik tersebut yakni, Ir H. Firdaus Khattab, MM sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Tanjabbat, sebelumnya menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Tanjabbar.
Martunis M Yusuf, S.Pd. M.Pd dilantik menjadi Kepala Dinas Perpustakaan Tanjab Barat sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tanjabbar.
Terakhir, Ir. H Andi Achmad Nuzul dilantik menjadi Staf Ahli Bidang Pemerintahan Setda Tanjabbar sebelumnya ia menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Sayangnya, Tiga pejabat yang lantik ini yang hadir secara tatap muka yakni Firdaus Khatab. Sedangkan Andi Nuzul dan Martunis M Yusuf hanya melalui virtual, keduanya tak hadir dengan beralasan sakit.
Bupati Anwar Sadat usai pelantikan mengatakan, pelantikan ini sesuai sebagaimana proses dan aturan yang ada. Sebagaimana surat keputusan Bupati Tanjab Barat tertanggal 5 Januari 2022.
Bupati juga meminta agar dengan adanya pelantikan ini dapat meningkatkan kinerja pejabat yang ada di Tanjabbar untuk mengoptimalkan pembangunan daerah.
"Diharapkan pejabat yang dilantik dapat memberikan inovasi dan kinerja yang maksimal untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Tanjab Barat kedepannya," harpa Bupati. (ken/akd)
Srikandi Pemuda Pancasila konsisten laksanakan senam Minggu pagi
Libur Nataru, Objek Wisata Kerinci Tetap Buka Juanda: Pengunjung dibatasi dan Ikuti Prokes
Mewakili Pj Wali Kota, Staf Ahli Moncar Tutup Diklat PKA Pemerintah Kota Jambi