Radarjambi.co.id-KOTA JAMBI - Wali Kota Jambi, Syarif Fasha pimpin langsung Apel peningkatan disiplin Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi, di Lapangan Belakang Balaikota Jambi, Senin (07/03).
Dalam kegiatan apel Wali Kota Jambi, Syarif Fasha juga memberikan penghargaan kepada pelaksanaan Aplikasi Sistem Informasi Pelayanan Administrasi Terpadu Perkantoran (SIPADEK) yaitu pelaksanaan sistem informasi dan claim administrasi di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kecamatan hingga Kelurahan.
Fasha mengatakan bahwa dari hasil data yang ada masih terdapat 37 Kelurahan yang berkategorikan kurang melaksanakan SIPADEK.
"Saya ingatkan kepada semua lurah, saya tidak ingin mendengar ada Lurah yang masih Gagap Teknologi (Gaptek), karena syarat lurah itu tidak boleh Gaptek," tegas Fasha.
Fasha juga meminta pada pelayanan Aplikasi Sistem Informasi Pelayanan Administrasi Terpadu Kelurahan dan Kecamatan (SIPATEN) di tingkat Kecamatan dan Kelurahan agar ditingkatkan yang mana hal tersebut menjadi koreksi Pemkot Jambi.
Ia menekankan agar pelayanan publik di sejumlah OPD dapat dilakukan dengan baik. Hal tersebut dikarenakan banyaknya keluhan warga, saat datang ke OPD tertentu justru mendapatkan perlakuan yang tidak nyaman dari para pejabat maupun petugas di OPD terkait.
"Bagi kantor pelayanan-pelayanan seperti PTSP, Dukcapil, BPPRD dan Puskesmas-Puskesmas khusus nya petugas dalam hal pelayan agar diingatkan, jangan terkesan wajah terlihat masam, jutek dan lain sebagainya," tegasnya.
Fasha pun menyinggung pelayanan pada kantor BPPRD Kota Jambi, yang dianggap tak membuat nyaman pengunjung.
“Salah satunya BPPRD ini, masih banyak masyarakat yang mengeluh. Bahwa saat warga datang ke sana membawa uang, dan ternyata kurang, namun penyampaian petugas BPPRD dianggap tidak membuat nyaman. Ditambah lagi dengan muka ketus,”ujar Fasha.
"Intinya adalah bagaimana membuat masyarakat yang terlayani menjadi senang dengan kita terapkan 3S (Senyum, Sapa, dan Sopan)," tandasnya. (ria/akd)
Terganjal SK, Ratusan Guru Honor Terancam Gagal Ikut Pretes PPG
Maulana Pimpin Rapat Monitoring Dan Evaluasi Penerimaan Optimalisasi Pajak
Kembali Raih Prestasi, Bupati Tanjabbarat Anwar Sadat Terima 3 Piagam Penghargaan Dari KPK RI
Refleksi Satu Tahun Uas- Hairan Diisi Dengan Tasyakuran Dan Vaksinasi Booster
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre