RADARJAMBI.CO.ID, TANJABBAR - Diduga Wakil Bupati Tanjab Barat, Hairan tidak harmonis dengan Bupati Tanjab Barat, Anwar Sadat sehingga Hairan menajukan penguduran diri dari Partai Amanat Nasional (PAN).
Kabar pengunduran diri Hairan dari Partai PAN ini disampaikan oleh Sekretaris DPD PAN Tanjab Barat, Albert Chaniago, Selasa (23/5).
Dikatakan Albert, Pihaknya menerima surat pengunduran diri dari Hairan sebagai pengurus DPD PAN Tanjab Barat pada Senin (22/5) kemaren.
“Surat pengunduran diri barubkita terima Tanggal 22 Mei kemarin dia (Hairan, red) langsung mengajukan suratnya,” kata Albert.
Albert menjelaskan dalam keterangan surat tersebut Hairan mundur dari PAN dengan alasan terlalu banyak kesibukan.
“Kalau dari isi surat tersebut, alasannya karena keseibukan dan hal lainnya,” jelas Albert.
Sementara menurut informasi yang beredar Hairan hengkang dari Partai Berlambang Matahari tersebut karena akan memimpin Partai Nasional Demokrat (NasDem) Tanjab Barat menggantikan Riano Jaya Wardana. Hal itu dikuatkan dengan SK yang ditandatangani lansung oleh Surya Paloh, Ketua Umum DPP Partai NasDem pertanggal 10 Mei 2023.
Hairan dikonfirmasi wartawan, masih enggan berkomentar banyak terkait hal ini, dia mengakui jika dirinya sedang dalam proses untuk bergabung dengan NasDem. “Masih dalam proses,” ujarnya singkat
Sementara Bupati Tanjabbarat sebagai Ketua DPD PAN Tanjab Barat, Anwar Sadat diminta tanggapan terkait hengkangnya Hairan juga tidak banyak berikan komentar, menurutnya hanya iyu hak dan otoritasnya.
"Karena pilihan itu sepenuhnya tergantung pada pribadi masing -masing," ujar Bupati singkat.
Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Jambi, Syarif Fasha saat dikonfirmasi kebenaran penggantian ketua DPD Partai NasDem Tanjab Barat mengaku belum mendapat SK terbaru.
"Saat ini saya belum pegang SK yang terbarunya dan saya belum tau ada penggantian Ketua di DPD Tanjab Barat Coba ditanyakan langsung kepada ketua Penggantinya, apakah benar demikian," jelas Syarif Fasha.
Terpisah Komisioner KPUD Tanjab Barat, Taufik juga membenarkan jika KPU Tanjabbarat sudah menerima tembusan SK Kepengurusan DPD Nasdem Tanjab Barat yang baru.
"Ya kami sudah melihatnya," ujar Taufik, Selasa (23/5).
Ditanya apakah berpengaruh terhadap sistem informasi pencalonan (Silon),? dikatakan Taufik tidak berpengaruh karena data Silon dirubah oleh pusat jika resmi ada pergantian Kepengurusan.
"Tidak berpengaruh, untuk saat ini belum ada perubahan data Silon oleh DPP NasDem Pusat, jadi kita anggap Ketua masih Riano. Tidak tau malam ini atau besok berubah karena yang merubah data Silon dari pusat lansung," jelas Komisioner KPUD Tanjab Barat.(ken)
Ferry Satria Nyaleg DPRD Provinsi, PKS Sungaipenuh Targetkan Kursi Terbanyak
Daftarkan Bacaleg Ke KPU Tebo, Eka Marlina Optimis PKB Rebut Kursi Pimpinan DPRD Tebo
Menyongsong Pilwako 2024 Mendatang, Golkar Sungaipenuh Targetkan 5 Kursi
Diiringi Kompangan & Reog, Partai Demokrat Tebo Daftarkan 35 Orang Bacalegnya Ke KPU Tebo
Daftarkan 35 Bacaleg ke KPU, Partai Golkar Targetkan Sembilan Kursi DPRD Tanjabbar
Daftarkan Caleg ke KPU, Demokrat Sungai Penuh Yakin Pertahankan Kursi Ketua DPRD
KPU Kota Jambi Umumkan Hasil Penelitian Administrasi Paslon Walikota dan Wakil Walikota Jambi 2024