Tingkatkan Kualitas Jurusan TKR, SMKN 1 Tebo Gandeng Agung Toyota Muaro Bungo

Kamis, 31 Agustus 2023 - 10:48:09


Kepala SMKN 1 Tebo didampingi Wakasek dan Guru Jurusan TKR bersama Pimpinan Agung Toyota Muaro Bungo dan jajaran usai penandatanganan kerjasama
Kepala SMKN 1 Tebo didampingi Wakasek dan Guru Jurusan TKR bersama Pimpinan Agung Toyota Muaro Bungo dan jajaran usai penandatanganan kerjasama /

Radarjambi.co.id-TEBO-Dalam rangka meningkatkan kualitas kompetensi dan keterampilan siswa lulusannya, Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Tebo Dunia Usaha dan Dunia Industri (Dudi) terkait jurusan yang ada disekolah tersebut.

Rabu (30/8), SMKN 1 Tebo menandatangani kerjasama dengan Agung Toyota Muaro Bungo yang isinya bahwa SMKN 1 menjadi salah satu sekolah binaan dari main dealer Toyota tersebut untuk jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR).

Kepala SMKN 1 Tebo Ramayani, M.Pd berharap dengan adanya kerjasama tersebut dapat memberikan dampak positif terutama pada para siswa dan guru dalam rangka memajukan dunia pendidikan dan meningkatkan kualitas kompetensi dan kemampuan lulusan jurusan TKR SMKN 1 Tebo

"Dengan adanya kerjasama ini diharapkan adanya transfer ilmu dan teknologi terhadap kendaraan baru kepada guru dan siswa di SMKN 1 Tebo dapat terlaksana, sehingga diharapkan mampu meningkatkan kualitas lulusan jurusan TKR itu sendiri nantinya,"ujar Ramayani.

Sementara itu dari Pimpinan Agung Toyota Muaro Bungo, Darmawi mengatakan melalui kerjasama ini sebagai bukti wujud kepedulian Toyota terhadap masyarakat yang ada di daerah sekitarnya.

"Selain itu, Perusahaan Agung Toyota juga dapat membantu dalam menciptakan nilai tambah dalam mewujudkan generasi muda Indonesia yang lebih berbakat, kompetitif, dan mandiri.Harapannya kedepan setiap sekolah binaan bisa menjadi basis dalam memberikan informasi terkait dengan bisnis pemasaran kendaraan baru maupun service kendaraan Toyota sehingga Toyota tetap menjadi pilihan utama bagi para pelanggan karena sampai saat ini Toyota masih menjadi market leader (Mobil yang paling laris di Indonesia),"tutupnya. (yan/akd)