Radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah secara resmi membuka rapat koordinasi (Rakor) Disdikbud Kabupaten Muaro Jambi tahun 2023. Selasa (14/11).
Rakor yang digelar di RCC Kota Jambi itu dihadiri oleh ratusan kepala sekolah, mulai dati tingkat Paud, SD hingga SMP.
Saat membuka rakor, Pj Bachyuni mendapatkan berbagai kritikan dan masukan dari kepala sekolah. Bahkan dirinya juga diminta untuk menaikkan anggaran dan tunjangan bagi kepala sekolah. Tak hanya itu, ada juga yang meminta kendaraan dinas bagi mereka.
Dihadapan ratusan kepala sekolah, Pj Bachyuni menyebut jika pemerintah Kabupaten Muaro Jambi cukup perhatian dengan kondisi Pendidikan di Kabupaten Muaro Jambi. Bahkan anggaran pendidikan yang diambil dari APBD dikucurkan sekitar 30 persen untuk dinas Pendidikan.
“Jika pemerintah pusat menganggarkan 20 persen, khusus Muaro Jambi dianggarkan 30 persen,” kata Bachyuni.
Menurut dia, pendidikan sudah sewajarnya mendapatkan anggaran yang besar. Hal itu dikarenakan pendidikan merupakan hal yang utama.
“Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa,” kata Bachyuni. Dengan anggaran itu, sangat dimungkinkan untuk menaikkan gaji guru, baik itu ditingkat PAUD, SD hingga SMP.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muaro Jambi Firdaus menyebut, yang hadir hari ini merupakan kepala sekolah paud, SD hingga SMP. “Semuanya 641, yang terdiri dari PAUD 335, SD 253, SMP 53 orang,” kata Firdaus.(akd
Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Hadiri Pengukuhan 22 Desa Antikorupsi
Meski Serba Terbatas, NPCI Tebo Berhasil Raih 11 Emas Di Pepaprov VIII Jambi
Meski Cuma Dilepas Asisten III, NPCI Tebo Siap Berprestasi Di Pepaprov VIII Jambi
Sekda Budi Hadiri Rakorda BAZNAS Se-Provinsi Jambi Tahun 2023
Pj Bupati Bachyuni Minta Dekranasda Konsisten Bina Perajin Kriya Wujudkan IKM UMKM
Tingkatkan Perlindungan Konsumen, Satgas PASTI Lakukan Soft Launching Indonesia Anti-Scam Centre