Pilkada Tebo, Eka Wait and See, Pasca Haviz Mundur Sapto juga Dikabarkan Mundur

Selasa, 30 Agustus 2016 - 12:46:49


Eka Marlina saat menyapa salah satu warga Tebo.
Eka Marlina saat menyapa salah satu warga Tebo. /

RADARJAMBI.CO.ID, JAMBI- Bursa kandidat Bakal Calon Bupati (Bacabup) pada pilkada Tebo 2017 mendatang mulai mengkerucut. Pasca sebelumnya Haviz Husaini menyatakan mundur dari pencalonan, kali ini giliran nama Sapto Edy juga dikabarkan mundur dari pertarungan perebutan BH 1 WZ.

Artinya masih ada beberapa nama kandidat yang masih mempunyai niat untuk ikut bertarung melawan pasangan Sukandar-Syahlan. Sebut saja, Hamdi, mantan wakil bupati Tebo, Eka Marlina politikus PKB, yang juga merupakan anak mantan bupati Tebo, Madjid Muaz. Selanjutnya ada nama ketua Demokrat Tebo, akrab disapa Iday dan Yopi Mutalib.

Salah satu kandidat Bacabup Tebo, Eka Marlina saat ditanya terkait niatannya maju pada pilkada Tebo 2017 mengatakan saat ini dirinya masih wait and see (tunggu dan lihat).

"Dari awal saya bilang, saya santai saja dengan urusan pencalonan, sosialisasi dan kerja buat masyarakat Tebo kan tetap jalan seperti biasa entah saya maju atau tidak di pilkada, urusan pencalonan biar waktu yang menjawab, kan belum deadline, mohon doanya yang terbaik diberikan buat saya," sebut anggota DPRD provinsi Jambi ini.

"Jadi kita lihat dan tunggu. Apakah saya maju atau tidaknya, saya menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat Tebo terkait pencalonan bupati kedepan," tambahnya.

Seperti diketahui, saat ini kandidat bacabup Yopi Mutalib masih intens melakukan pendekatan terhadap Eka Marlina.
Sebelumnya, Direktur Media Center (MC) Yopi Muthalib, Andre Mahyudi, dimintai keterangan mengatakan dua nama yakni Eka Marlina Madjid dan Hamdi diakui Andre masuk dalam radar calon pendamping Yopi.

“Mungkin saja (duet Yopi-Hamdi, red). Yang jelas calon wakil kita dari politisi atau birokrat. Dua nama yang gencar sosialisasi, Hamdi dan Eka,” bebernya.


Reporter: Gustav