RADARJAMBI.CO.ID, MUARO JAMBI- Calon Bupati Muaro Jambi dari jalur perseorangan atau independen, Abun Yani mengatakan dirinya sangat bangga menjadi seorang petani.
"Kami bangga jadi seorang petani. karena petani adalah tulang punggungnya negri ini," ujar Abun Yani saat ditemui usai berdiskusi bersama kelompok tani di Maro Sebo, baru-baru ini.
"Berawal dari petani, siapa bilang “Muaro Jambi Sejahtera" hanya mimpi," sambungnya.
Lahir dan di besarkan dari keluarga petani, sosok Abun Yani sejak kecil memahami betapa kerasnya perjuangan untuk bisa bertahan hidup. Saat ini, Abun Yani merupakan sosok sederhana dan apa adanya, namun tegas dalam mengambil sikap.
Selama dalam masa sosialisasinya sebagai calon independen, Abun Yani dikenal dekat dan merakyat, bahkan ia tak segan-segan berjalan kaki ke daerah-daerah terpencil dan bermalam di rumah penduduk untuk sekedar menyerap aspirasi. Semua program yang dicetuskan mengutamakan kepentingan masyarakat yang nota banenya mayoritas adalah petani dengan penghasilan terbatas.
Abun Yani mengatakan, pihaknya sangat mengutamakan kesejahteraan rakyat.
"Karena kami merasakan sebagai petani kami sungguh memahami apa yang dirasakan," katanya.
Ia juga mengajak mari bersama-sama berpolitik dengan santun, jangan menghalalkan segala cara untuk satu tujuan karena mungkin itu akan bisa menjerumuskan.
"Kami dari independen yang bernaung dibawah dukungan rakyat. Tanpa ada dukungan rakyat kami bukan siapa-siapa," sebutnya.
"Dan siapa mereka yang sudah pernah memberikan dukungan KTP untuk kami semoga mereka semua adalah penghuni surga, aminn. Semoga Allah SWT meridhoi semua langkah kita," pungkasnya.
Abun Yani Panen Ikan Patin Bersama Kelompok Tani di Maro Sebo
Abun Yani- Suharyanto Lantik Ratusan Tim Pemenangan Empat Kecamatan
Genjot Partisipasi Pemilih Pemula, KPU Muaro Jambi Sambangi SMAN 9 Bahar Selatan
Sorak Sorai Pendukung Warnai Pembukaan Debat Kandidat Sarolangun
Ribuan Warga Sungai Manau Bergelora Menyambut Bang Syukur Dan Khafid Muin