BNNP Jambi Apresiasi RSUD CQ, dr Bambang Hermanto: Kita Terus Berpacu untuk Pembenahan

Kamis, 18 Juni 2020 - 15:53:50


Kunjungan kerja Kepala BNNP Jambi beserta rombongan ke panti rehabilitasi Napza RSUD CQ Sarolangun
Kunjungan kerja Kepala BNNP Jambi beserta rombongan ke panti rehabilitasi Napza RSUD CQ Sarolangun /

RADARJAMBI.CO.ID-SAROLANGUN-Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra didampingi Wabup, H Hillalatil Badri dan Direktur RSUD Prof DR H M Chatib Quzwain (CQ), dr Bambang Hermanto menyambut humanis  kunjungan Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jambi, Brigjen Pol Dwi Irianto SIK MSi bersama kepala BNNK Batang Hari dan sejumlah tenaga dokter, Kamis (18/6) di rumah Dinas Bupati

Kunjungan kerja kepala BNN Provinsi Jambi iniDalam rangka meninjau kembali panti rehabilitasi narkotika, alkohol, psikotripika dan zat detektif lainnya (Napza) RSUD CQ berlokasi di Dusun Kukus, Kelurahan Limbur Tembesi, Kecamatan Bathin VIII.

Dalam pemaparan Kepala BNNP Jambi, Dwi Arianto memuji kinerja bupati Sarolangun yang telah mendirikan panti rehabilitasi Napza .

“Panti rehabilitasi Napza RSUD CQ Sarolangun ini adalah salah satu panti yang ada di Kabupaten/Kota dalam Provinsi Jambi ,”katanya.

Kepala BNNP Jambi juga memberikan apresiasi  yang tinggi kepada  pihak RSUD CQ yang di percayakan untuk mengelola  pengoperasional panti Napza ini.

”Saya kagum, untuk saat ini sudah jauh lebih maju dan berkembang, semua sudah tertata dengan baik, disemua bidang yang sudah tersedia, jadi tinggal lagi menambah kekurangan yang belum ada,” ucapnya.

Sementara itu Bupati Sarolangun, H Cek Endra menyebut kan bahwa peredaran narkoba di Bumi Sepucuk Adat Serumpun Pesko ini masih tinggi dan sulit diberantas

“Kami berharap, agar BNNP  bisa membantu dalam hal penindakan terhadap para pengedar dan para pengguna untuk memutuskan mata rantai  narkoba, hal ini untuk menjaga generasi muda dari bahayanya narkoba,”kata H Cek Endra.

Terpisah, Direktur RSUD CQ Sarolangun, dr H Bambang Hermanto melantunkan ucapan terima kasih kepada Kepala BNNP Jambi yang telah berkunjung  ke panti rehabiltasi Napza.

“Kami terus berupaya melamelakukan pengembangan panti rehabilitasi Napza, agar menjadi lebih baik lagi, seperti sarana dan prasarana hingga kelengkapan layanan pendukung," kata dr Bambang.

Fasilitas dan program di Napza RSUD CQ, jelas dr Bambang selalu memberikan ketenangan dan kenyamanan pada pasien, sehingga pasien dapat fokus terhadap penyembuhan atas ketergantungan narkoba. Untuk saat ini panti rehabilitasi Napza RSUD CQ Sarolangun menampung 8 pasien, namun kedepannnya akan terus dilakukan pengembangan.

"Kami tidak hanya memberikan terapi adikasi terhadap pasien, tapi sebaliknya juga memberikan layanan terpadu sesuai kebutuhan dan kenyamanan pasien,"tandasnya.

 

PENULIS: CHARLES R

EDITOR: ANSORY S