radarjambi.co.ID-SUNGAIPENUH - Calon Wakil Gubernur Jambi Syafril Nursal pulang ke tanah kelahirannya, tempat ia menghabiskan masa kecilnya, di Koto Keras, Sungai Penuh, Jumat (18/9).
Kedatangan mantan Kapolda Sulawesi Tengah ini langsung disambut oleh seluruh anak jantan dan anak batino Desa Koto Keras. Mulai dari ulama, depati ninik mamak, tokoh adat, tokoh masyarakat, unsur wanita, pemuda dan seluruh lapisan masyarakat Koto Keras.
Kedatangan Syafril langsung diiringi dengan lantunan Sholawat oleh masyarakat. Lalu Syafril diberikan sorban berwarna putih.
Sebelum masuk ke lokasi acara, anak betino Koto Keras juga memberikan pernghormatan penyambutan terhadap Syafril beserta rombongan dengan tari Sekapur Sirih.
Syafril akan meminta izin, doa dan restu kepada seluruh masyarakat Desa Koto Keras, kampung halamannya untuk maju dalam Pilgub 2020 mendampingi Fachrori Umar. (rvi)
Editor : Ansory S
Warga Muara Papalik, Tanjabar Siap Bantu Sani Wujudkan Jambi Mantap
Roadshow Politik Ke Batanghari, Syafril Nursal: Kita Ingin Mendengar Dari Dekat.
Ke Rumah Adik HBA, Al Haris Gunakan Kain Sarung Khas Gaya Kampung Empat
Siswi SMA 2 Tebo Bicara Tentang Krisis Iklim Di KTT Iklim PBB