Sekilas Tentang Jurusan Multimedia di SMK

Selasa, 12 Juli 2022 - 11:27:48


Dwi Ayu Yunitasari
Dwi Ayu Yunitasari /

Apa itu multimedia? Multimedia berarti banyak media (berbagai macam media). Pengertian multimedia yaitu kombinasi atau penggabungan dari beberapa media seperti teks, audio, video, animasi, gambar yang disajikan dalam penggunaan komputer dengan bantuan tool dan link sehingga menghasilkan presentasi yang menarik.

Menurut  Rosch dalam buku M.Suyanto (2005:20) multimedia secara umum merupakan kombinasi tiga elemen, yaitu suara, gambar dan teks.

Selain itu, Jurusan multimedia adalah salah satu jurusan Sekolah Menengah  Kejuruan pada bidang komputer yang mempelajari tentang penggunaan komputer guna untuk menyajikan data teks, suara, gambar, animasi, dan video yang dibuat semenarik mungkin.Multimedia terdiri dari 2 jenis yaitu,multimedia linier dan multimedia interaktif.

Multimedia linier adalah multimedia yang berjalan tanpa dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan pengguna contohnya film dan televisi.

Sedangkan multimedia interaktif adalah multimedia yang dilengkapi menggunakan alat pengontrol yang bisa dioperasikan oleh pengguna sehingga terjadi interaksi dengan pengguna contohnya pada game atau pembelajaran secara multimedia.

Multimedia berdasarkan penggunaannya ada 2 macam kategori, yaitu multimedia communication dan multimedia content production.

Multimedia communication merupakan penggunaan media yang mempunyai fungsi mempublikasikan informasi. Media yang digunakan adalah TV, radio, film, game, musik, entertaiment, tutorial, internet, dan media cetak.

Sedangkan multimedia content production ialah penggunaan beberapa media yang berbeda seperti teks, animasi, audio, video, gambar (grafik) yang dipadukan untuk mengasilkan produk multimedia seperti musik, game, film, entertainment, dll.

Mata pelajaran yang saya dapat waktu SMK Jurusan Multimedia antara lain Simulasi dan Komunikasi Digital, Sistem Komputer, Komputer dan Jaringan Dasar, Pemrograman Dasar, Dasar Desain Grafis, Desain Grafis Percetakan, Desain Media Interaktif, Animasi 2D dan 3D, Teknik Pengolahan Audio dan Video, Produk Kreatif dan Kewirausahaan.

Materi Jurusan Multimedia di SMK mengaharuskan kita menggunakan berbagai macam tools, seperti  Microsoft Office, Java, CorelDraw, Adobe Flash, Blender, Adobe Premier, Adobe After Effect , Adobe Photoshop,  dan Adobe Illustrator.

Biasanya, saat pembelajaran akan diberikan teori terlebih dahulu setelah itu baru praktik. Supaya kita paham dengan materi yang guru berikan, jika kesulitan dalam praktik bisa bertanya. Terkadang materi lebih mudah dipahami daripada saat mempraktekannya.

Pembelajaran Jurusan Multimedia memerlukan kekreatifan dalam menggambar dan mengedit video dan gambar.

Selain kekreatifan, juga memerlukan kesabaran dalam menggunakan tools, karena terkadang computer yang digunakan lambat atau eror. Karena saat menggunakan komputer di sekolah atau PC sendiripun harus menunggu loading atau proses dari tools yang digunakan.

Selain itu, mengikuti perkembangan desain dan editing video dan gambar juga perlu, supaya tidak tertinggal dengan hits saat itu. Meng-update tools yang digunakan juga sangat perlu, karena terkadang setiap bulan tools yang digunakan mengeluarkan versi terbaru.

Perkembangan teknologi media sekarang banyak sekali, mulai dari media cetakhingga media digital. Semua itu bisa digunakan untuk melakukan pemasaran.

Ada beberapa peluang kerja lulusan Jurusan Multimedia antara lain, Web Designer, Graphic Designer, Animator/Illustrator, Interactive Media Designer, Game Modeler/Designer, dll.

Lulusan  SMK Jurusan Multimedia juga bisa bekerja di berbagai industri dan jenis perusahaan, agensi hingga startup. Ada juga yang melanjutkan kuliah untuk mendalami serta mengasah ilmu dan kemampuan yang dimiliki. (*)

 

Penulis :  Dwi Ayu Yunitasari, Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta.

Alumi SMK Batik 2 Surakarta TH.2020