Radarjambi.co.id-Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mulai menampilkan hasil hitung suara Pemilu 2024. Bagaimana hasil sementaranya?
Dilihat detikcom dari situs pemilu2024.kpu.go.id, pukul 18.45 WIB, Rabu (14/2/2024), data yang telah ditampilkan berasal dari 46.574 TPS atau 5,66% dari total 823.236 TPS yang ada di Indonesia.
Hasil yang ditampilkan KPU ini bukan hasil akhir Pemilu 2024. KPU menyatakan publikasi form model C/D hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan memudahkan akses informasi publik.
KPU juga menyatakan penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU kabupaten/kota, KPU provinsi, dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Berikut ini hasil sementara hitung suara Pilpres 2024 yang diunggah situs KPU pada 14 Februari 2024 pukul 18.45 WIB (data masuk 5,66%), disusun berdasarkan nomor urut capres-cawapres:
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 683.678 (21,9%)
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 1.802.757 (57,74%)
Ganjar Pranowo-Mahfud Md: 635.872(20,37%). (haf/imk)
PJ Wali Kota Jambi Sri PurwaningsihMeninjau TPS Prmilu Tahun 2024
KPU Muarojambi Gelar Rapat Penghitungan dan Pendistribusian Surat Suara
Al Haris Safari Subuh di Sekernan, Serahkan Bantuan Masjid dan Santunan Anak Yatim
KPU Muarojambi adakan Sosialisasi dan Doa Bersama Jelang Pemilu
KPU Muaro Jambi Lakukan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Serta Penggunaan Sirekap
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada