Radarjambi.co.id-TEBO- Mantan Penjabat (PJ) Bupati Tebo, H. Aspa, Jumat (3/5) mengambil formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Tebo yang sedang membuka penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) Tebo.
Kedatangan Aspan dan rombongan disambut langsung oleh Ketua Bappilu DPC Partai Gerindra Kabupaten Tebo,Bakhroein Siregar,S.IP dan Bendahara DPC Partai Gerindra, Wahyudi beserta panitia penjaringan lainnya.
Kepada jajaran pengurus DPC Partai Gerindra Tebo Aspan menyampaikan niatnya untuk mendaftar sebagai Bacabup.
"Kami berharap Gerindra bisa bersama kami di Pilkada Tebo nanti, dan jika saya terpilih nanti keluhan tentang kantor yang apa adanya tentu akan menjadi perhatian kami,"ujar Aspan kepada para pengurus DPC Partai Gerindra Tebo.
Sementara Ketua Bappilu DPC Partai Gerindra Kabupaten Tebo,Bakhroein Siregar,S.IP menyebutkan Aspan adalah orang keempat yang mengambil formulir pendaftaran dipartai yang dipimpin oleh Prabowo Subianto presiden terpilih.
"Yang mendaftar pertama itu kader kami pak Ir. H Sri Sapto Edy, kemudian pak Agus Rubiyanto, pak Yopi Muthalib dan terakhir sampai hari ini pak Aspan, insyaallah besok masih ada Bacakada yang mendaftar, sekarang masih mengambil formulir, belum pengembalian formulir dan melengkapi berkas yang kurang,"tutup pria yang akrab disapa on regar ini.(yan/akd)
Yopi Muthalib Ambil Formulir Pendaftaran Bacabup ke Gerindra dan Nasdem
KPU Tebo Tetapkan Golkar Peraih Kursi Terbanyak Di Pileg 2024
Untuk Wakil Yopi Serahkan Sepenuhnya Kepada Partai Pengusung
KPU Gelar Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin